Kisah Para Perempuan Pengangkut Barang di Peru Melawan Diskriminasi

By Gita Laras Widyaningrum, Senin, 13 Agustus 2018 | 17:51 WIB
Para porter perempuan di Inca Trail. (Jeff Heimsath/National Geographic)

Diskriminasi bukan satu-satunya tantangan yang dihadapi para porter perempuan di Inca Trail. Mereka sering tidak mendapatkan izin mengangkut barang dari keluarga yang khawatir.

Peraturan yang disepakati oleh asosiasi agen perjalanan menetapkan bahwa perempuan hanya boleh mengangkut barang sebanyak 15 kilogram, sementara pria dapat membawa 20 kilogram. Kesenjangan ini akhirnya membuat beberapa perusahaan berpikir bahwa memperkerjakan perempuan adalah keputusan bisnis yang buruk.

Porter perempuan hanya diperbolehkan membawa beban seberat 15 kilogram. (Jeff Heimsath/National Geographic)

Namun, Evolution tetap berada di jalur idealisme mereka. “Kami rasa, tidak ada yang namanya pariwisata berkelanjutan jika Anda tidak melibatkan perempuan,” kata Gongora.

“Dan apabila Anda tidak memberikan kesempatan pada perempuan hanya karena itu tidak bisa memberikan keuntungan lebih banyak, maka jangan sebut usaha Anda berkelanjutan,” tambahnya.

Ada sekitar 24 perempuan yang bekerja di tiga lokasi wisata Evolution. Sebagian besar dari mereka adalah perempuan lokal Quechua yang tinggal di pedalaman. Penghasilan mereka sebelumnya didapat dari menjual kerajinan tangan di pasar atau hanya berdiri di Inca Trail.

“Saat ini, setiap kami melakukan ekspedisi, para perempuan tersebut selalu bertanya apa yang bisa dilakukan agar berguna dalam kelompok tur,” papar Huaraya.

Baca juga: Warganya Tolak Punya Anak, Tingkat Populasi di 6 Negara Ini Tak Stabil

Agen wisata lain telah mulai memperkerjakan porter perempuan. Namun, Evolution tetap menjadi yang pertama yang mengirim perempuan melintasi Inca Trail, salah satu jalur paling menantang di Peru.

Bagi beberapa perempuan, mengangkut barang bukan sekadar pekerjaan, tapi sebagi langkah awal kariernya. Porter sering naik tingkat menjadi pemandu, mendapat sertifikat dengan tambahan kemampuan berbahasa Inggris, sejarah, dan navigasi.