Dampak Buruk Media Sosial: Merasa Dikucilkan dan Membuat Otak Lemot

By Gita Laras Widyaningrum, Kamis, 4 Oktober 2018 | 17:36 WIB
Merasa dikucilkan pada akhirnya membuat pikiran kita terhambat. (tommaso79/Getty Images/iStockphoto)

Dengan kata lain, saat menelusuri unggahan Instagram, tanpa sadar otak kita begitu sibuk dengan memerangi perasaan terkucil tersebut sehingga tidak bisa berpikir ke yang lainnya.

Oleh sebab itu, melakukan detoksifikasi teknologi secara rutin dapat menghilangkan stres dan memperbaiki kehidupan kita. Namun, jika memang media sosial sangat penting dalam kehidupan sehari-hari dan tidak bisa lepas darinya, apa yang sebaiknya harus dilakukan?

Cobalah atur waktu dan tentukan tujuan apa yang ingin didapat dari media sosial. Hindari scroll Instagram secara berlebihan karena apa yang dilihat di sana memengaruhi pikiran kita tanpa disadari.

Dan jika Anda merasa diabaikan oleh teman-teman yang sedang asyik berinteraksi di dunia maya, ingatlah bahwa: pengucilan sosial tersebut biasanya terjadi tanpa disadari, bukan karena berniat jahat.