Setelah berstatus Waspada sejak 10 Maret lalu, Gunung Slamet yang mencakup lima kabupaten di Jawa Tengah, yaitu Brebes, Tegal, Pemalang, Purbalingga, dan Banyumas, kini status Gunung Slamet naik menjadi Siaga (Level III).
Hal tersebut disampaikan Ketua Pos Pengamatan Gunung Slamet di Desa Gambuhan, Pulosari, Pemalang, Jawa Tengah.
"Rekomendasi dari Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) dari pukul 10.00 WIB status Gunung Slamet dari Waspada menjadi Siaga," kata Sudrajat di Pos Pengamatan Gunung Slamet, pada Rabu (30/4).
Menurut Sudrajat, ada sejumlah parameter yang membuat status Gunung Tertinggi nomor dua di Pulau Jawa meningkat, di antaranya kegempaan yang meningkat, deformasi, atau kembang kempisnya gunung, serta lava pijar yang sudah keluar kawah.
"Untuk jarak aman, warga diimbau tidak melakukan aktivitas di radius empat kilometer," tambahnya.
Sudrajat juga mengimbau masyarakat tetap tenang serta melarang aktivitas pendakian Gunung Slamet dari jalur mana pun.
Penulis | : | |
Editor | : | Palupi Annisa Auliani |
KOMENTAR