Presiden Federasi Sepak Bola Uruguay (AUF) Wilmar Valdez mengonfirmasi, pihaknya akan mengajukan banding atas hukuman yang dijatuhkan FIFA kepada Luis Suarez.
"Kami sedang menyiapkan banding. Kami memiliki waktu tiga hari untuk melakukannya. Sanksi tersebut merupakan keputusan yang berlebihan karena tidak ada cukup bukti. Saya telah melihat insiden yang lebih agresif baru-baru ini," kata Valdez.
"Ini adalah hukuman berat. Saya tidak tahu persis argumen apa yang mereka gunakan, tetapi itu merupakan hukuman berat bagi Suarez. Saya merasa Uruguay telah diusir dari Piala Dunia. Kami semua sadar arti Suarez untuk Uruguay dan untuk sepak bola dunia. Tidak memiliki Suarez merupakan kerugian bagi tim mana pun," sambungnya.
FIFA melarang Suarez tampil dalam sembilan pertandingan internasional, ditambah larangan beraktivitas apa pun yang berkaitan sepak bola selama empat bulan, dan denda sekitar Rp 1,4 miliar.
Baca juga sebelumnya: Suarez Terancam Dihukum Akibat Pelanggaran, Uruguay Tuduhkan Ada Konspirasi
Penulis | : | |
Editor | : | Palupi Annisa Auliani |
KOMENTAR