“Tidak penting bentuk kegiatannya seperti apa, (atau) bentuk korupsi pemerintahnya seperti apa,” kata Murray. “Harus ada larangan absolut untuk korupsi, dan harus dimulai dari pernyataan tegas terhadap hak individu untuk menerima pelayanan publik yang jujur, untuk bisa mengembangkan dan mengumpulkan modal, dan untuk melindungi properti pribadi mereka. Kami percaya ini adalah prinsip yang universal.”
Pendidikan
Satu cara untuk melawan korupsi adalah melalui pendidikan para pegawai, kata Murray.
“Kita harus mengambil langkah-langkah minimum tertentu, dan kita harus memperbaiki gaji pegawai negeri, kita harus mendidik pegawai negeri tentang apa sebenarnya arti dari benturan kepentingan, dan seperti apa benturan kepentingan itu,” ujarnya. “Kita harus membuat kode etik yang pada prakteknya meningkatkan standar profesional yang lebih tinggi atas dasar sukarela.”
Belum ada satu cara ampuh untuk melawan korupsi, kata Spalding.
“Korupsi adalah masalah yang dihadapi berbagai budaya, sepanjang waktu, di sistem pemerintahan manapun," ujarnya. “Korupsi adalah masalah universal….Tidak ada \'obat manjur\' untuk itu. Tapi kita bisa mengatasinya, dan kita bisa menguranginya persis seperti bagaimana kita berhasil mengurangi bentuk kejahatan lainnya."
Masa Depan Pengolahan Sampah Elektronik Ada di Tangan Negara-negara Terbelakang?
Penulis | : | |
Editor | : | Aris |
KOMENTAR