Di negara kepulauan kecil bernama Papua Nugini, menganut tradisi bukanlah suatu tantangan seperti yang dihadapi banyak negara. Tradisi menembus jalan hidup mereka, dari desa pedalaman Gorokan dan Gunung Hagan, hingga kota pesisir kolonial di Port Moresby dan Lae. Dengan keajaiban alam yang tak terjamah seperti air terjun, lembah, dan gunung berapi, Papua Nugini memiliki lanskap mengagumkan yang menyelimuti negara.
Rencanakan berkunjung ke Papua Nugini selama bulan September untuk festival tahunan Goroka. Lebih dari 70 suku berkumpul untuk pertunjukkan nyanyian dan tarian dengan hiasan kepala dan cat tubuh yang seremonial.
Keragaman budaya tumbuh subur di negara kepulauan ini, dengan lebih dari 800 bahasa yang dimiliki. Perayaan warna-warni ini memungkinkan wisatawan untuk turut bergabung ke dalam pameran budaya tersebut yang dianggap sebagai pertemuan kesukuan terbesar di dunia.
Tak perlu khawatir. Kapanpun Anda berkunjung, penduduk Papua Nugini akan selalu menyambut dengan tangan terbuka, dengan budaya unik yang luar biasa.
Penulis | : | |
Editor | : | Ema Indah Ruhana |
KOMENTAR