Di antara jenis unggas, gagak diketahui mempunyai tingkat intelegensi tinggi. Mereka mampu mengenali suara-suara manusia maupun burung di sekitarnya, tapi, mungkinkah mereka begitu cerdas hingga bisa menggunakan kartu kredit untuk untuk membeli tiket kereta?
Baru-baru ini, seekor gagak tertangkap kamera tampak sedang mencoba melakukan hal tersebut sesaat setelah mencuri kartu kredit seorang wanita di Jepang.
Dalam video dari Stasiun Kinshicho Tokyo, yang awalnya diunggah oleh pengguna Twitter @kinoshi42155049, gagak tersebut terekam sedang menyelidiki sebuah mesin tiket. Sesaat kemudian, burung itu mendekati pelanggan di mesin sebelah dan mencuri kartu kreditnya saat baru keluar dari mesin tiket.
Baca juga:
Apakah Penguin Kaisar Si Pemakan Besar Mendapatkan Cukup Makanan?
Meski begitu, ada bukti-bukti bahwa burung dari genus Corvus ini dapat memahami konsep barter dengan mudah. Tak hanya mampu memahami sebab-akibat, gagak juga menunjukkan bahwa mereka bisa merencanakan masa depan dan membarter benda-benda yang mungkin mereka perlukan untuk memperoleh makanan berkualitas tinggi nantinya.
Seorang penemu di Amerika Serikat, Josh Klein, membuat semacam mesin penjual otomatis khusus gagak yang dapat mengeluarkan kacang jika burung memasukkan sekeping koin. Tujuannya, melatih gagak-gagak liar untuk menemukan koin yang tercecer dan menukarnya dengan camilan. Menariknya, itu benar-benar berhasil!
Baca juga:
Burung Dodo: Kisah Tragis si Burung yang Tidak Bisa Terbang
Dalam semua skenario ini, gagak telah menunjukkan kemampuan mendasar soal barter. Selain itu, ada bukti-bukti lain yang menunjukkan bahwa gagak mampu mengatasi permasalahan yang dihadapinya secara mandiri. Misalnya, memanfaatkan momen saat lampu pengatur lalu lintas berwarna merah dan kendaran-kendaraan berhenti untuk menjatuhkan kacang favorit mereka agar terbuka saat arus kendaraan kembali bergerak.
Mereka bahkan mampu membuat sendiri alat serupa tongkat untuk memperoleh makanan yang tak dijangkau oleh paruhnya, dan menyimpan alat tersebut untuk digunakan lagi.
Memang tidak ada bukti yang menunjukkan bahwa gagak dalam video ini tahu apa fungsi kartu kredit, atau bagaimana mesin tiket bekerja. Tapi berdasarkan apa yang kita ketahui tentang intelegensi gagak, maka tak mengejutkan apabila mereka ternyata berusaha untuk mencari tahu.
Source | : | Science Alert |
Penulis | : | Lutfi Fauziah |
Editor | : | Gregorius Bhisma Adinaya |
KOMENTAR