Letjen Doni dan Tumbler, Wujud Penolakan Penggunaan Plastik Sekali Pakai

By Gregorius Bhisma Adinaya, Jumat, 8 Maret 2019 | 16:06 WIB
Tumbler di antara botol air kemasan plastik sekali pakai milik Kepala BNPB, Doni Monardo. ()

Baca Juga : Jakarta Menjadi Kota dengan Polusi Udara Terburuk di Asia Tenggara

Hal inilah yang coba Doni bangun. Sebagai pimpinan BNPB, ia paham betul bahwa dirinya memiliki pengaruh besar dan tindak tanduknya akan menjadi teladan bagi kolega dan staf nya. Dalam perspektif yang lebih luas, tindakan Doni sebagai seorang pejabat negara akan memberikan contoh baik bagi masyarakat.

Ketika kita berada pada lingkungan yang menolak pencemaran sampah, khususnya sampah plastik, kita pun akan terdorong untuk melakukan hal-hal yang sama. “Saya bukan hanya ngomong saja. Namun saya sudah memberikan bukti. Ke mana pun saya pergi, saya menggunakan tumbler,” ujar mantan Sekretaris Jenderal Dewan Ketahanan Nasional ini.

Doni mengaku ketika ada orang yang melihatnya selalu membawa tumbler, ia merasakan bahwa beberapa kolega dan bawahannya tersentil. Sebagian sudah terpengaruhi dan mengambil teladan darinya untuk membawa tumbler.