Ternyata Begini Alasan Sutopo Purwo Nugroho Sarankan Mendiang Ani Yudhoyono Konsumsi Buah Naga Seusai Kemoterapi

By Bayu Dwi Mardana Kusuma, Minggu, 7 Juli 2019 | 08:07 WIB
Sutopo Purwo Nugroho pastikan foto pesawat Lion Air jatuh ini hoaks (Kompas.com)

Nationalgeographic.co.id - Sosok Sutopo Purwo Nugroho memang begitu dicintai oleh warganet. Maklum, penggemar penyanyi Raisa yang pernah berttemu Presiden Jokowi ini rajin menggunggah konten informatif melalui media sosial.

Kini, Sutopo Purwo Nugroho, Kepala Pusat Data Informasi dan Humas (Pusdatinmas) Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) telah meninggalkan kita. Pada Minggu (7/7/2019), pukul 02.20 waktu setempat atau 01.20 WIB, Sutopo Purwo Nugroho meninggal dunia di Guangzhou, China.

Informasi duka tersebut beredar melalui pesan singkat WhatsApp. "Iya, benar (informasi yang menyebutkan Bapak Sutopo meninggal dunia)," kata Kepala Subbagian Tata Usaha Pusdatinmas BNBP, Yahya Djunaid saat dikonfirmasi Kompas.com, Minggu.

Baca Juga: Foto Bayi Selamat dari Kecelakaan Lion Air JT 610, Sutopo: Hoax!

Sutopo Purwo Nugroho (Tribunnews)

Hingga saat ini, Yahya mengaku masih menunggu informasi lebih lanjut dari pihak keluarga Sutopo. "Mungkin setelah Subuh baru ada informasi (lengkapnya)," kata Yahya.

Beberapa waktu lalu, melalui sebuah video, Sutopo menjelaskan bagaimana kemoterapi pasti membuat stamina tubuh drop, nafsu makan turun, Hb darah turun, rasa mual, muntah, rambut rontok, dan tubuh akan merasakan kondisi yang tidak nyaman dan menyakitkan.

Baca Juga: Sutopo Purwo Nugroho Meninggal Dunia, Sosok Ramah yang Pernah Sarankan Mendiang Ani Yudhoyono Konsumsi Ikan Gabus

Sutopo Sarankan Ani Yudhoyono Rutin Minum Jus Buah Bit, Khasiatnya Ternyata Luar Biasa Bagi Perempuan! (Kolase Instagram.com/aniyudhoyono, Pixabay)

Padahal menurut Sutopo, tubuh tetap sehat karena harus menjalani kemoterapi berikutnya setiap 3 minggu sekali.

Sutopo juga memberikan beberapa saran untuk mengurangi dampak kemoterapi yang dijalani oleh mendiang Ani Yudhoyono.

Mulai dari perbanyak minum air putih, makan ikan gabus yang kaya protein, hingga minum jus buah bit dan buah naga.

Baca Juga: Pantai Anyer Diterjang Gelombang Pasang, Sutopo: Tidak Ada Tsunami

Sutopo Purwo sebut ikan gabus dan jus buah naga dan bit baik dikonsumsi setelah kemoterapi. (Instagram @sutopopurwo)

Nah, khusus yang terakhir, yaitu buah naga, ternyata manfaatnya sangat luar biasa jika dikonsumsi oleh ibu hamil.

Mulai dari mencegah cacat saat lahir hingga membantu pembentukan otak janin.

Baca Juga: Sudah Tahu Guru Fotografi Mendiang Ibu Ani Yudhoyono? Mari Kita Berkenalan Sejenak

Buah naga (kompas.com)

Ya, buah naga memang menjadi salah satu buah favorit, karena selain rasanya enak, buah ini juga mengandung banyak manfaat.

Khusus untuk ibu hamil dan juga janinnya, kandungan gizi pada buah naga yang komplet membantu memenuhi asupan gizi untuk tumbuh kembang janin selama di kandungan.

Baca Juga: Lihat Kumpulan Foto Keseharian, Ibu Ani Yudhoyono dalam Kenangan Visual Jurnalis

Ani Yudhoyono disarankan konsumsi jus buah naga oleh Sutopo. (Instagram, tribunnews.com)

1. Membantu Perkembangan Tulang

Siapa yang menyangka bahwa buah berwarna merah ini mengandung kalsium dan fosfor yang juga terdapat dalam susu?

Kalsium dan fosfor membantu perkembangan dan memperkuat tulang bayi yang belum lahir. Dan, mencegahnya dari penyakit kelainan tulang.

Selain itu, kandungan Vitamin C juga ikut mendukung pertumbuhan tulang, gigi, dan gusi janin.

Menurut Intake Reference Diet, ibu jamil yang dituntut untuk melakukan diet saat hamil dengan alasan kondisi kesehatan tertentu, sebaiknya memenuhi asupan Vitamin C sebanyak 70 miligram setiap harinya.

Dapat juga dengan menambahkan buah jeruk atau jenis beri-berian sebagai tambahan Vitamin C.

Baca Juga: Ani Yudhoyono Meninggal Dunia, Kenali Tiga Jenis Kanker Darah dan Penyebabnya

2. Sumber Lemak Nabati

Tidak hanya mengandung banyak vitamin, kalsium, zat besi, dan asam folat.

Buah naga juga mengandung lemak tak jenuh tunggal yang menjadi sumber energi bagi ibu hamil berserta janinnya.

Selain energi, lemak juga berfungsi dalam pembentukan otak janin.

Jika sang ibu mengalami kekurangan berat badan, kandungan asam lemak trans dalam buah naga juga dapat meningkatkan berat badan selama kehamilan.

Keuntungan lainnya, jika Anda seorang vegetarian. Buah ini sangat baik untuk dikonsumsi selama masa kehamilan.

Kandungan gizinya yang sangat kaya dan komplet membantu sang ibu mengontrol nutrisi bagi janinnya agar selalu sehat.

 Baca Juga: Berkat Kekeringan, Istana Berusia 3.500 Tahun Peninggalan Kekaisaran Kuno di Irak Terungkap

3. Mencegah Cacat Lahir pada Anak

Buah naga sangat kaya akan asam folat yang bermanfaat untuk "melindungi" janin dari cacat tabung saraf.

Selain asam folat, nutrisi lain seperti vitamin B1,B2, dan B3 juga ikut berperan sebagai asupan nutrisi yang penting untuk meningkatkan kesehatan dan tumbuh kembang janin.

Baca Juga: Lindungi Kesehatan Mental dari Bahaya Media Sosial, Berikut Tipsnya

Berapa lama janin dapat bertahan hidup setelah ibunya meninggal? (parents)

4. Mengobati Sembelit dan Konstipasi

Tingginya kandungan serat dalam buah naga membantu mengurangi terjadinya sembelit pada ibu hamil.

Serat ini berfungsi untuk membersihkan kotoran dan racun yang mengendap dalam sistem pencernaan, agar buang air besar menjadi lebih lancar.

Mengonsumsi satu porsi buah naga cukup untuk memenuhi kebutuhan serat ibu hamil dalam sehari.

 

5. Meningkatkan Hemoglobin

Kandungan zat besi dapat membantu meningkatkan kadar hemoglobin pada ibu jamil.

Kurangnya hemoglobin dalam darah dapat mengurangi risiko anemia dan penyakit-penyakit lain yang berhubungan dengan rendahnya kadar hemoglobin. (Vinsensia Pintaria)