Pendekatan Baru untuk Mengurangi Garam, Namun Tetap Pertahankan Rasa

By Fikri Muhammad, Kamis, 3 Juni 2021 | 23:00 WIB
Teknologi baru yang dikembangkan para ilmuwan Washington State University ini bernama MATZ yang dapat bantu mengurangi sodium pada makanan olahan. (MSN)

 

Nationalgeographic.co.id—Teknologi baru yang dirancang oleh para ilmuwan dari Washington State University dapat membantu mengurangi sodium dalam makanan olahan dan tetap mempertahankan rasa dan tekstur. 

Para peneliti menggunakan Microwave Assited Thermal Sterilization (MATZ) untuk membunuh patogen tanpa mengurangi intensitas rasa pada masalah umum yang terjadi dengan retort, metode yang saat ini digunakan untuk mengawetkan makanan. 

Pada studi yang diterbitkan dalam Journal of Food Science, panel pencicip mengevaluasi kentang tumbuk yang diproduksi menggunakan kedua metode tersebut. Bagaimana hasilnya?