Mereka membeli rumah, mobil, dan perahu. Seorang nelayan di antara mereka mengatakan bahwa dia akan menggunakan sebagian uangnya untuk menikah. Meskipun keberuntungan mereka luar biasa, para pria itu terus memancing dan berprofesi sebagai nelayan.
Asal usul ambergris telah lama menjadi misteri. Namun upaya penangkapan ikan paus skala besar pada abad ke-19 mengungkapkan bahwa zat tersebut dihasilkan oleh paus kotaklema.
Baca Juga: Banyak Hewan Laut Terdampar di Pesisir Pantai, Akibat Pengaruh Gempa?
Paus kotaklema memakan hewan-hewan cephalopoda, seperti cumi-cumi dan sotong, dalam jumlah besar. Hewan-hewan laut yang paus makan itu memiliki paruh dan bagian-bagian tubuh lain yang tidak dapat dicerna.
Secara umum, paus ini akan memuntahkan sebagian besar bagian-bagian ini. Namun kadangkala, bagian-bagian itu bergerak melalui usus paus kotaklema.
Para ahli berpikir bahwa para paus kotaklema menghasilkan ambergris dalam situasi ini untuk memperlancar jalannya benda-benda keras ini dan melindungi organ dalam mereka. Namun, zat tersebut jarang ditemukan, dan hanya ditemukan di kurang dari lima persen bangkai paus kotaklema.
Baca Juga: Lagi, Paus Muda Ditemukan Mati dengan Sampah Plastik di Perutnya