Jelajahi Dunia Menakjubkan Taman Nasional Zion di Amerika Serikat

By Fikri Muhammad, Jumat, 24 Desember 2021 | 12:00 WIB
Akses ke Subway Slot Canyon, yang terletak di Taman Nasional Zion, adalah dengan hiking atau canyoning. ( JOSH HYDEMAN)

Nationalgeographic.co.id—Utah Barat Daya, Amerika Serikat, adalah rumah bagi ngarai, mesa, dan formasi batuan yang dipahat air di Taman Nasional Zion. Sangat spektakuler, keajaiban alam ini termasuk yang pertama memasuki Sistem Taman Nasional, ketika Presiden William Howard Taft menciptakan cagar alam seluas 6.000 hektar pada 1909. Awalnya disebut Monumen Nasional Mukuntuweap, diubah dengan nama lanjutan dan diperbesar. Terletak tidak jauh dari Las Vegas, taman populer ini menarik jutaan pengunjung setiap tahun.

Petualang akan menemukan kebahagiaan mereka di ngarai slot bernama "Subway". Mendapatkan keajaiban ini, hanya dapat diakses dengan izin. Kita memiliki dua pilihan. Pertama mendaki 14 km pulang pergi, atau pergi canyoning, olahraga yang menggabungkan hiking dengan rappelling. Fotografer Josh Hydeman memilih opsi kedua untuk mengambil bidikan gambar. "Ketika kami tiba, hari sudah cukup jauh," katanya di laman National Geographic France. "Ngarai itu tampak seperti gua. Kami menyaksikan perjumpaan cahaya, warna, dan keindahan."

Taman Nasional Zion "dihiasi dengan ngarai yang indah, gelap, sempit yang dipenuhi air," kata Josh Hydeman. Salah satu contoh terbaik adalah The Narrows Canyon, yang populer di kalangan pejalan kaki yang tak takut basah. Untuk pengunjung lain, taman ini memiliki jalur yang dapat diakses kursi roda, penampakan satwa liar, dan pengamatan bintang. 

Pendaki dapat menguji kekuatan karakter mereka di beberapa tebing batu pasit tertinggi di dunia. Saat mendaki, mereka dapat membuka mata dan melihat kelelawar, membantu para ilmuwan melindungi spesies kunci ini.