Jamur Ini Buat Lalat Betina Jadi Zombi dan Menggoda Lalat Jantan

By Afkar Aristoteles Mukhaer, Selasa, 19 Juli 2022 | 13:00 WIB
Seekor lalat jantan mencoba kawin dengan mayat betina yang jadi zombi. Jamur telah tumbuh dari segmen tubuh belakang dan terlihat sebagai bercak putih besar dari mana spora dikeluarkan. (Filippo Castelucci/University of Copenhagen)

Nationalgeographic.co.id - Cerita dari film Resident Evil dan Train to Busan menggambarkan betapa seramnya zombi. Mayat hidup itu mengincar apa saja yang masih hidup, dan jika terinfeksi akan menjadi zombi yang berbahaya juga.

Cerita zombi yang terinfeksi suatu penyakit di cerita fiksi, sangat mirip dengan jamur Entomophthora muscae. Jamur patogen itu tersebar luas dan bisa menginfeksi lalat rumah dengan spora yang mematikan. 

Pada laporan sebelumnya, jamur patogen seperti ini ditemukan jenis barunya yaitu Strongwellsea tigrinae dan Strongwellsea acerosa. Kedua jenis jamur yang baru ditemukan itu ditemukan pada spesies lalat C. tigrina dan C. testacea yang biasanya ada di Denmark.

Meski demikian, tiga jenis jamur itu tidak menginfeksi manusia. Kasusnya baru ditemukan pada lalat dan membuatnya menjadi 'hidup' kembali seperti zombi. Pun, seandainya wabah zombi benar-benar bisa menyerang manusia dan merebak, kita sudah ada protokolnya yang disiapkan Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit AS.

Penelitian terbaru menemukan pengaruh yang unik pada Emuscae. Jamur patogen ini punya taktik untuk memastikan kelangsungan hidupnya. Caranya, ia 'menyihir' lalat rumah jantan, kemudian mendorongnya untuk bersenggama dengan mayat (nekrofilia) lalat betina yang terinfeksi jamur.

Ketika jamur menginfeksi lalat betina dengan sporanya, jamur akan menyebar sampai inangnya perlahan-lahan dimakan hidup-hidup dari dalam. Butuh sekitar enam hari untuk jamur bisa mengambil alih perilaku lalat betina.

Perlahan-lahan, lalat betina seperti mabuk, kemudian mati. Pada titik ini, jamur melepaskan sinyal kimia yang disebut sebagai sesquiterpen untuk menggoda lalat jantan. Temuan ini dipublikasikan di The ISME Journal 13 Juli 2022.

"Sinyal kimia bertindak sebagai feromon yang menyihir lalat jantan dan menyebabkan dorongan luar biasa bagi mereka untuk kawin dengan bangkai betina tak bernyawa," jelas salah satu peneliti Henrik De Fine Licht di dalam rilis. Dia adalah profesor di Department of Plant and Environmental Sciences, University of Copenhagen, Denmark.

Baca Juga: Saat Kita Mati, Beberapa Gen di Otak Kita Malah Hidup Seperti Zombi

Baca Juga: Cerita di Balik Jiangshi, Mayat Hidup Melompat dari Tiongkok

Baca Juga: Film Zombie Baik untuk Mental Saat Menghadapi Pagebluk Covid-19

Baca Juga: Kecanduan Gawai Bagai Zombi? Berikut Cara Untuk Menghentikannya