Gugusan pantai berpasir putih itu panjangnya sekitar dua kilometer lebih. Ombak di laut yang biru kehijauan tampak tenang. Meski, sebagaimana ciri khas ombak pantai laut selatan Jawa, ombak Pantai Ngliyep juga mengandung bahaya.
Pantai Ngliyep, di Desa Kedungsalam, Kecamatan Donomulyo, Kabupaten Malang, Jawa Timur, terletak 63 kilometer dari pusat Kota Malang. Di sini terdapat lima buah kamar penginapan yang bisa disewa.
Di balik jajaran bukit dan lebatnya hutan (kita akan diajak menembus hutan sebelum sampai di pintu masuk pantai), Pantai Ngliyep menjadi tempat yang tepat untuk memandang keindahan matahari tenggelam.
Delapan kilometer ke arah timur Pantai Ngliyep, wisatawan akan dimanjakan pesona pantai lainnya yaitu Pantai Balekambang. Disebut Balekambang karean ada satu pulau kecil—Pulau Ismoyo—di mana atasnya dibangun sebuah pura. Dari bibir pantai menuju ke Pulau Ismoyo, dapat meniti jembatan sepanjang 1,5 kilometer.
Bergeser ke lagi timur, lebih kurang tujuh kilometer, ada Pantai Bajulmati yang panoramanya tidak kalah elok. Dari pantai ini, wisatawan selain bisa menikmati birunya laut dan langit, pasir putih, juga bisa melihat keelokan bebatuan karang besar di tengah laut.
Berikutnya adalah Pantai Sendang Biru, yang lebih menawarkan keindahan pantai khas nelayan: banyak perahu-perahu nelayan bersandar dan tentunya ikan segar yang bisa dibeli untuk dibawa maupun disantap langsung. Ikan goreng dan ikan bakar nan segar tersedia di beberapa warung makan pinggir pantai.
Pantai-pantai di wilayah Malang selatan memang salah satu unggulan objek wisata di daerah Malang. Ratna Nurhayati, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Malang menuturkan, pihaknya berusaha melibatkan warga masyarakat untuk menjadi sukarelawan—turut menjaga keindahan, kebersihan, dan keamanan pantai.
Satu hal patut diingat: laut selatan cukup berbahaya untuk lokasi berenang. Sudah ada banyak kasus wisatawan hilang tersapu ombak. Siapa pun pengunjung dianjurkan untuk tidak berenang.
Penulis | : | |
Editor | : | Palupi Annisa Auliani |
KOMENTAR