Jika malam minggu tempat ini sangat ramai dan di sampingnya terdapat pasar malam. Untuk mencapai Gumul sekitar 45 menit dengan menggunakan angkutan kota Pare. Tapi banyak siswa di kampung Inggris yang mencoba bersepeda ke Gumul, terutama pada hari-hari libur.
5. Alun-alun Pare
Alun-alun Pare merupakan tujuan favorit siswa-siswa di Pare untuk bersepeda di hari libur, baik itu Sabtu atau Minggu. Selain letaknya yang berada di tengah kota, dan dekat dengan pasar, disini pun banyak sekali pedagang, dari pedagang nasi, susu murni hingga yang paling banyak dicari, yaitu pecel pare. Setelah bersepeda keliling kota, banyak siswa-siswa disini yang menuju alun-alun untuk sekedar sarapan atau mengobrol. Dari pusat pembelajaran kampung Inggris, Alun-alun Pare dapat ditempuh dengan 15 menit bersepeda saja. Jika kesini, jangan lupa untuk mencicipi pecel pare.
6. Pemancingan
Jika hari libur tiba, memancing merupakan salah satu alternatif yang menyenangkan di kampung inggris, Pare, Kediri. Bagi yang tidak suka memancing, terdapat pula ikan-ikan yang siap dipesan, seperti mujaer, mas, gurami. Ada beberapa tempat pemancingan di Pare, salah satunya adalah Sribu Asri, untuk mencapai tempat ini sekitar 30 menit saja dengan bersepeda
7. Wisata dengan Odhong-odhong
Di Pare banyak sekali odhong-odhong. Tak hanya siswa-siswa, masyarakat Pare pun suka sekali naik odhong-odhong. kendaraan ini akan membawa kita keliling Pare. Kita pun bisa merentalnya untuk jalan-jalan ke tempat wisata Pare.
Penulis | : | |
Editor | : | Palupi Annisa Auliani |
KOMENTAR