Anak Anda hobi fotografi ? Yuk, ngumpul dengan sesama teman fotografer cilik lainnya di acara Kopdar Komunitas Fotografer Penjelajah NGKids . Jadi kita bisa saling tukar pengalaman, wawasan, sambil mendapatkan ilmu foto terbaru dari ahlinya! Serunya, bukan cuma mendapatkan ilmu secara teori, lho , tapi juga dipraktekkin langsung! Mantap, kan!
Acara kopi darat fotografer penjelajah ini bakal diadain pada hari Minggu, 23 Maret 2014 di Gedung Kompas Gramedia, lt. 8, Jalan Panjang No. 8A, Kebon Jeruk, Jakarta Barat . Sejak pagi, temen-temen yang hobi motret akan mendapatkan tambahan pengetahuan mengenai dunia fotografi. Tentu saja dengan suasana yang seru!
Materi fotografi yang diberikan mulai soal penggunaan kamera, hingga cara memotret objek agar hasilnya bagus. Panitia juga menyediakan waktu untuk praktik. Jadi foto kita akan dinilai, bahkan dilombakan untuk memenangkan hadiah serta dimuat di Majalah NGKids. Selain itu, kita juga bisa nanya-nanya soal fotografi dengan pemenang Indonesia Photography Contest for Kids dan fotografer NGKids juga. Asyik ya.
Untuk mengikuti kopdar ini, peserta dikenakan biaya sebesar Rp. 50.000. Kalau berminat, buruan aja kontak Bagian Promosi Majalah NGKids di telepon 021-5330170 atau 021-5330150 EXT. 32204 ya. Kamu juga bisa dapetin info lebih lanjut melalui Facebook NGKidsID atau akun Twitter @NGKidsID .
Penulis | : | |
Editor | : | Kahfi Dirga Cahya |
KOMENTAR