Gempa bumi mengguncang Filipina hari ini, Kamis (15/5) di pulau terbesar negara tersebut dengan kekuatan mencapai 6,2 skala Richter.
Mengacu pada data US Geological Survey (USGS), episentrum gempa berada di Laut Sulu yang berjarak 38 kilometer arah Barat Daya Pulau Negros pada pukul 6.16 waktu setempat. Namun demikian, tidak ada peringatan tsunami atas gempa yang terjadi tersebut.
Adapun kedalaman gempa berada di 53 km dan lembaga vulkanologi Filipina memperkirakan tidak ada kerusakan serius akibat gempa yang terjadi.
Edmundo Vilches, salah seorang pejabat pertahanan sipil FIlipina menyebutkan para petugas yang berada di Pulau Negros tidak melaporkan adanya kerusakan akibat gempa.
"Perabot rumah tangga memang berguncang, namun tak ada masalah serius yang ditimbulkannya," ujar Vilches.
Penulis | : | |
Editor | : | Kontributor Singapura, Ericssen |
KOMENTAR