Pada awal minggu ini, ribuan koin kuno telah ditemukan di dasar Sungai Komering, oleh warga Desa Negeriagung, Kecamatan BP Peliung, Kabupaten Ogan Komering Ulu Timur, Provinsi Sumatra Selatan.
Koin kuno tersebut ditemukan pada kedalaman lima meter dari dasar Sungai Komering. Koin-koin ikut terangkat saat aktivitas penyedotan pasir.
"Koin-koin itu ikut tersedot mesin penyedot pasir. Kalau diperkirakan kedalamannya sekitar lima meter dari dasar sungai," katanya.
Beberapa hari setelah ditemukan, pemerhati adat dan budaya dari Jaringan Masyarakat Adat Komering (JAMAK) Leo Budi Rachmadi langsung membawa koin tersebut ke Kota Palembang untuk diperiksa di Balai Arkeologi di sana.
"Koin sama dengan penemuan beberapa tahun lalu yang diyakini berasal dari bangsa Tiongkok. Kemungkinan mereka berdagang ke sejumlah pelosok Sumsel dengan menggunakan jalur Sungai Komering," jelasnya.
Paparan dari Balai Arkeologi Palembang mengenai hasil identifikasi beberapa koin temuan itu dapat dibaca pada tautan berikut
Penulis | : | |
Editor | : | Palupi Annisa Auliani |
KOMENTAR