(Baca juga: Mengenal Exoplanet HAT-P-26b, Si "Neptunus Versi Hangat")
Proses ini dikenal sebagai perangkap dingin atau proses memerangkap dingin. Teori perangkap dingin sudah dikemukakan para astronom sebelumnya. Menurut teori perangkap dinign, presipitasi atau pengendapan bisa terjadi pada planet masif yang panas dan punya gravitasi yang kuat.
Meskipun salju tabir surya ini turun di planet Kepler-13Ab, salju tersebut tidak turun terlalu jauh karena molekul ini disapu kembali ke area yang lebih panas dan pada akhirnya menguap jadi gas.
Hasil pengamatan Kepler-13Ab ini meberi informasi pada astronom bagaimana kondensat dan awan terbentuk di planet Jupiter panas dan bagaimana pengaruh gravitasi pada komposisi atmosfer planet.
Jadi, berminat singgah untuk mengumpulkan tabir surya dalam penjelajahan jarak jauh di alam semesta?
Sumber asli artikel dari langitselatan.com. Baca artikel sumber.
Penulis | : | |
Editor | : | Julie Erikania |
KOMENTAR