Ada yang mengatakan bahwa bulan dan matahari melambangkan kebanggaan dan kedamaian. Atau mungkin keabadian. “Selama kita memiliki matahari dan bulan, Nepal akan selalu ada,” kata Pandey.
Ini semua benar dan juga tidak ada yang benar. “Bendera Nepal tidak hanya berarti satu hal; maknanya akan berubah seiring waktu,” kata Guenter.
Juga telah diusulkan bahwa desain panji ganda dimaksudkan untuk mereplikasi Himalaya. Baik Guenter maupun Pandey menolak ini. Nepal, bersama dengan negara-negara lain di kawasan itu, selalu lebih menyukai bendera panji daripada bendera persegi panjang.
“Ada bentuk lain dari bendera jenis panji, kebanyakan digunakan di kuil Hindu dan Buddha di sekitar Nepal,” kata Biraj Bista, mantan politikus di Nepal. Warna benderanya sering kuning atau jingga dan bisa ada tulisan ‘OHM’ di tengah bendera.
“Umbul ganda tidak biasa tetapi bukannya tidak pernah ada. Juga tidak ada simbolisme tertentu di dalamnya. Itu hanya dua panji,” tutur Nosowitz.
Warnanya juga menarik. Pandey menjelaskan bahwa warna nasional adalah merah yang melambangkan keberanian sedangkan biru melambangkan perdamaian. Sedangkan menurut Bista, warna merah melambangkan "kekerasan" (kata-katanya) orang Nepal, dan biru untuk perdamaian. Namun merah dan biru juga, sejauh ini, warna paling populer untuk digunakan pada bendera nasional.
Bendera Nepal adalah sesuatu yang sama sekali berbeda, sama sekali tidak seperti bendera nasional lainnya. Guenter berpikir isolasi relatif Nepal mungkin ada hubungannya dengan ini.
Tidak ada yang pernah menaklukkan Nepal dan memaksakan beberapa bendera baru ke mereka. Jadi bendera itu terbentuk secara alami dan tetap seperti itu tanpa campur tangan pihak luar.
Pada konstitusi tahun 1962, Nepal tidak pernah memiliki alasan khusus untuk mengubah benderanya, dan tiba-tiba, inilah kesempatannya. Akan tetapi tidak ada alasan nyata untuk mengubahnya. Maka saat konstitusi 1962 sudah jelas bahwa bendera nasional merupakan simbol penting dan bahwa bendera Nepal itu unik.
Pandey mengungkapkan bahwa bendera itu adalah sumber kebanggaan nyata bagi Nepal. “Kebanyakan orang merasa bangga memiliki bendera yang begitu unik,” tuturnya. Secara pribadi, orang Nepal melihatnya sebagai simbol penyatuan keragaman yang dimiliki di Nepal.
Source | : | Atlas Obscura |
Penulis | : | Sysilia Tanhati |
Editor | : | Warsono |
KOMENTAR