Nationalgeographic.co.id—Setiap orang memiliki preferensi tersendiri saat merebus telur.
Ada orang yang suka telur matang sempurna, ada pula yang suka telur setengah matang.
Namun, menurut sains manakah cara memasak telur yang lebih baik, apakah yang matang sempurna atau setengah matang?
Sains telah mengungkap cara memasak telur dengan sempurna.
Mereka menemukan resep baru yang menurut mereka dapat mengoptimalkan rasa dan kualitas gizi telur.
Memasak telur dapat dikatakan cukup rumit karena kuning telur dan putih telur tidak matang pada suhu yang sama.
Kuning telur mulai mengeras pada suhu 65 derajat Celsius, sementara putih telur pada suhu 85 derajat Celsius.
Melansir Science Alert, penulis sebuah studi yang diterbitkan di jurnal Communications Engineering mengatakan bahwa untuk menghindari telur rebus setengah matang, seseorang harus memilih suhu yang sesuai.
Dalam kasus telur yang direbus selama 12 menit pada suhu 100 derajat Celsius, semua bagian telur memiliki suhu akhir 100 derajat Celsius, jauh di atas suhu memasak ideal, terutama untuk bagian kuning telur.
Dalam kasus telur dengan kematangan sous vide, yang dimasak antara suhu 60 dan 70 derajat Celsius, telur akhir berada pada suhu 65 derajat Celsius.
Tetapi meskipun ini merupakan suhu ideal untuk kuning telur, suhu ini terlalu rendah bagi protein dalam putih telur untuk saling melekat.
Baca Juga: Century Egg, Telur Khas Tiongkok yang Memiliki Aroma Bak Urine Kuda
Penulis | : | Tatik Ariyani |
Editor | : | Ade S |
KOMENTAR