Nationalgeographic.co.id - Ada banyak tempat yang patut untuk dikunjungi setidaknya sekali dalam seumur hidup. Inilah 5 destinasi wisata terbaik yang bisa Anda kunjungi menurut US News:
Paris adalah kota dengan budaya, sejarah dan tempat wisata yang luar biasa. Di Paris sendiri terdapat ikon yang terkenal yaitu Menara Effiel. Namun, bukan hanya itu, Paris juga memiliki Museum Louvre yang tidak kalah indahnya.
Selain tempat wisatanya, kuliner Paris juga terkenal hingga ke penjuru dunia.
Baca Juga : Mengonsumsi Semangka Secara Berlebihan Timbulkan Masalah Kesehatan
Taman Nasional Yellowstone, Wyoming, Montana dan Idaho
Taman Nasional Yellowstone merupakan taman nasional tertua di dunia. Taman ini terkenal dengan gletser dan sumber air panasnya.
Yellowstone memberi pengujung kesempatan untuk melihat semua jenis satwa liar seperti beruang, bison, rusa dan berang-berang.
Taman ini juga diterima sebagai salah satu situs warisan dunia UNESCO pada tahun 1979.
Roma
Selain bisa menikmati makanan seperti pizza, pasta, gelato, kopi dan anggur, pengunjung juga bisa melihat berbagai karya seni dan peninggalan sejarah.
Di Roma sendiri terdapat banyak museum yang didedikasikan untuk seni kontemporer dan modern, seperti Galleria Borghese, Musei Capitolini, Museum Vatikan dan masih banyak lagi.
Tak ketinggalan, ada objek wisata lain seperti Colosseum, Forum Romanum, Pasar Trajanus, Forum Trajanus, dan Pantheon.
Tahiti, Polinesia Prancis
Negara kepulauan di Polinesia Prancis ini merupakan rumah bagi sederet pantai yang luar biasa.
Di sana pengunjung akan diajak menikmati keajaiban alam yang menakjubkan seperti air terjun. Juga museum yang memberikan wawasan kepada pengunjung tentang sejarah Tahiti.
Baca Juga : Mendengarkan Musik dari HP yang Sedang Dicas Bisa Sebabkan Kematian?
London kaya akan budaya, sejarah, museum, galeri dan atraksi. Inilah yang menjadi faktor mengapa banyak wisatawan tertarik mengunjunginya.
Di London, terdapat banyak museum, di antaranya British Museum, Galeri Nasional, Museum Victoria dan Albert, Museum Sejarah Alam, Museum Sains. Juga bangunan ikonik seperti Big Ben, Tower Bridge, London Eye, dan Istana Buckingham.
Source | : | usnews.com,tribuntravel.com |
Penulis | : | Loretta Novelia Putri |
Editor | : | Gita Laras Widyaningrum |
KOMENTAR