Kecelakaan Mobil Membawa George Lucas ke Pembuatan Film dan Star Wars

By Fikri Muhammad, Kamis, 23 Juli 2020 | 19:18 WIB
()

Nationalgeographic.co.id - Sebelum menarik perhatian khalayak ramai dengan kisah-kisah pasukan antar galaksi, George Lucas muda sangat tergila-gila dengan mobil.

Ketika tinggal di Modesto, California, Lucas terobsesi dengan mobil dan balapan. dia menggunakan uang yang didapatnya dari bekerja sebagai pengantar di toko alat tulis ayahnya untuk membeli mobil pertamanya, Autobianchi Bianchina. Sebuah mobil mini Italia yang berbasis pada Fiat 500.

Lucas juga seorang montir di garasi Renault setempat dan bekerja di bengkelnya sendiri selama berjam-jam.

Ketika tidak berada di garasi, Lucas menjelajahi jalan-jalan utama Modesto, bersaing dalam balapan jalanan dan bersenang-senang dengan para gadis.

Baca Juga: Buruknya Hubungan Israel dan Palestina Hambat Penanganan COVID-19

Sementara banyak pembuat film akhir tahun 60-an dan awal 70-an yang tumbuh besar di bioskop, hal itu tidak begitu menarik bagi Lucas remaja.

“Modesto adalah kota kecil, dan hanya ada beberapa teater,” katanya kepada Film Quarterly pada tahun 1974.

“Ketika saya pergi ke bioskop, saya benar-benar tidak memperhatikan banyak hal. Saya biasanya akan mencari gadis-gadis untuk menghabiskan waktu," imbuhnya dalam forcematerial.

Pada 12 Juni 1962, tiga hari sebelum kelulusan SMA-nya, Lucas mengendarai Autobianchi Bianchina setelah pulang dari perpustakaan.

Teman sekelasnya yang bernama Frank Ferreira mencoba melewatinya dengan kecepatan tinggi dengan Chevrolet Impala.

Lucas tidak melihat kedatangan Ferreira, ia berbelok kekiri dan terguling beberapa kali sebelum menghantam pohon.

Gambar bangkai mobilnya pun muncul di halaman depan The Modesto Bee keesokan harinya.