8 Hewan di Dunia Nyata dari Kisah <i>Fantastic Beast and Where to Find Them</i>

By , Sabtu, 26 November 2016 | 11:00 WIB

Australian Museum menyebutkan, meski jarang, sengatan semut biru tetap bisa terjadi. Sengatan tersebut bisa menyebabkan luka terbakar dan bengkak.!break!

Skrewt—ujung meletup

Hewan dunia nyata: Kumbang pengebom (sub famili: Brachininae)

Wilayah penyebaran: Semua benua kecuali Antartika

Ukuran: panjang 2,5 cm

Status konservasi: Belum ditetapkan

Ketika terancam, kumbang pengebom dapat menghasilkan semprotan berbahaya yang suhunya bisa mencapai 100 derajat Celcius. (De Angostini Picture Library/Getty via National Geographic)

Dalam novel Harry Potter, skrewt—ujung meletup merupakan hasil dari percobaan pembiakan yang gagal. Makhluk ini berbentuk seperti kepiting yang berbau seperti ikan busuk dan dapat menghasilkan letupan eksplosif kepada para musuhnya.

Kita, para muggle, juga memiliki hewan serupa: kumbang pengebom. Ketika terancam, kumbang ini dapat menghasilkan semprotan berbahaya yang suhunya bisa mencapai 100 derajat Celcius. Hewan ini juga dapat terbang hingga kecepatan 10 meter per detik.

Faktanya, kumbang pengebom punya kemampuan yang bahkan tak dimiliki oleh skrewt—ujung meletup, yaitu tembakan beruntun. Kumbang pengebom menyemburkan semprotannya berulang kali. Hasilnya? Semprotan panas yang bisa menyembur antara 300-1.000 kali perdetik!

Bowtruckle

Hewan dunia nyata: Serangga tongkat (Ordo: Phasmida)

Wilayah penyebaran: Seluruh dunia, terutama yang beriklim tropis dan subtropis