Misi Berbahaya dan Serba-serbi Kehidupan Para Selir Dinasti Ming

By Muflika Nur Fuaddah, Selasa, 13 Agustus 2024 | 12:00 WIB
(Ilustrasi) Kaisar dari Dinasti Ming konon memiliki gundik-gundik atau selir hingga 9.000 banyaknya. (cn2)

Selama Dinasti Ming, ada 100.000 kasim yang melayani kaisar dan haremnya.

Banyak selir mengalami nasib yang menyedihkan ketika kaisar mereka meninggal. Mereka dikorbankan, seringkali dikubur hidup-hidup, untuk menemani tuan mereka di alam baka.

Hirarki Para Selir Raja

Melansir Ancient Origins, di puncak hierarki harem Kekaisaran China adalah ratu, yang merupakan 'istri resmi' Kaisar.

Ratu adalah sosok yang paling dihormati karena dianggap sebagai 'ibu dunia'. Hanya ada kaisar dan ratu yang posisinya di atas permaisuri, semua orang harus mematuhi perintahnya.

Di bawah ratu adalah permaisuri. Jumlah dan pangkat mereka berbeda-beda menurut dinasti yang berkuasa. Di bawah permaisuri ini adalah selir, dan jumlah ini bervariasi menurut masing-masing kaisar.

Menurut Ritus Zhou, seorang kaisar dapat memiliki hingga 9 selir tingkat tinggi, 27 selir tingkat menengah dan 81 selir tingkat rendah.

Namun, selama Dinasti Han (206 SM – 220 M), tidak ada batasan yang ditetapkan untuk jumlah permaisuri yang bisa dimiliki Kaisar.

Kemudian selama pemerintahan Kaisar Huan dan Kaisar Ling, ada lebih dari 20.000 wanita yang tinggal di istana.

Plot Renyin

Masih berasal dari dunia para gundik atau selir, terciptalah sebuah skema pembunuhan yang terkenal dalam sejarah, yaitu Plot Renyin.

Baca Juga: Katolik di Akhir Masa Dinasti Ming: Kala Buku Catatan Pahala-dosa Dikritik