Namun, simbol Marie Antoinette memang kerap muncul sebagai simbol kekuatan perempuan yang dapat dilihat di mana-mana, seperti Bridgerton di Netflix.
Antoinette fiktif inilah yang paling memengaruhi versi digital kontemporer banyak orang tentang ratu Prancis.
Sosok Marie Antoinette akhirnya lekat dengan referensi berlebihan terhadap kemewahan. Gaya hedonisme seorang wanita berkuasa yang hidup bergelimang harta.
Namun demikian, pencitraan Marie Antoinette memang selalu dikritik dan dianggap seksi.
Sementara di sisi lain, juga muncul pertanyaan terkait gender. Bagaimana dengan perilaku pria yang berlebihan?
Apakah orang-orang mengingat Louis XVI dari Prancis dengan cara yang sama? Tidak.
Kekuasaannya telah berakhir dan ia tidak lagi muncul dalam kesadaran budaya kontemporer pada zaman sekarang.
Namun, selama masih ada ketertarikan dengan wanita yang glamor, berkuasa, atau bahkan bandel, kemungkinan besar Antoinette akan terus menarik perhatian untuk waktu yang lama.