"Seekor kanguru dapat mencapai jarak sembilan meter dalam sekali lompatan dan mungkin dapat mengalahkan lari seekor kuda dalam jarak pendek," demikian keterangan yang tertera pada foto dalam kisah National Geographic Desember 1936 "Di Luar Kota-kota Australia." Saat berkendara melintasi tempat pengembalaan domba, penulis W. Robert Moore mendapatkan kesempatan untuk menyaksikan secara langsung: "Melontarkan diri sendiri ke udara hanya dengan kaki belakang dan kaki depan kecil yang diangkat tinggi-tinggi, kecepatan lari kanguru sungguh luar biasa. Namun, ketika jarum speedometer kamu mencapai 70 km per jam, satu kanguru tua dapat menyamai kecepatan mobil." -MARGARET G. ZACKOWITZ
REKOMENDASI HARI INI
Benarkah Pria Justru Lebih Jarang Buang Air Besar Ketimbang Wanita?
KOMENTAR