Titan arum di Cambridge University Botanic Garden mulai mekar pada hari Sabtu (18 Juli) dan mengeluarkan bau busuknya selama lima hari sebelum layu. Pada mulanya bunga ini diperkirakan hanya akan mekar selama 48 jam.
Kurator taman, Dr Dan Brockington mengatakan respons masyarakat sangat mengejutkan dan di luar dugaan. " Sangat menyenangkan melihat begitu banyak orang yang gembira karena sebuah tanaman," ujarnya.
Amorphophallus titanum ini adalah yang bunga yang pertama kali mekar di taman dalam kurun waktu 11 tahun.
Ribuan orang juga menonton perkembangan tanaman busuk ini melalu webcam, sehingga membuat sistem beberapa kali berhenti bekerja.
Bau busuk pada tanaman ini berguna untuk menarik perhatian penyerbuk . Tanaman ini mengeluarkan bau paling busuk pada malam hari saat suhu mencapai 40 derajat Celcius. Hawa panas inilah yang membantu penyebaran senyawa sulfur di wilayah luas Sumatra.
Ribuan orang mengunjungi taman pada saat jam buka khusus pada malam hari untuk merasakan pengaruh maksimal bau busuknya.
Penulis | : | |
Editor | : | Julie Erikania |
KOMENTAR