Nationalgeographic.co.id—Sekitar sepertiga dari makanan yang diproduksi di seluruh dunia terbuang sia-sia dan sebagian besar berakhir di tempat pembuangan sampah. Dilansir dari laman Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, timbunan sampah Indonesia pada tahun 2016 mencapai 66 juta ton/tahun. Sekitar 57% adalah sampah organik, ini termasuk sisa makanan.
Sisa makanan menjadi sumber metana, gas rumah kaca yang 25 kali lebih kuat daripada karbon dioksida. Menghilangkan limbah adalah solusi akhir. Cara ini juga membutuhkan biaya besar. Ada cara mudah untuk mengolah sampah makanan yang dapat dilakukan oleh setiap orang. Pengomposan.
Pengomposan mengubah sampah yang membusuk menjadi penambah tanah yang berharga yang membantu tanaman berkembang. “Petani menyebutnya ‘emas hitam’,” tutur Sarah Gibbens dilansir dari laman National Geographic.
Menurut para ahli, pengomposan dapat mengurangi sampah dan sedikit membantu memerangi perubahan iklim.
“Pengomposan relatif mudah dipelajari dan dilakukan,” kata Bob Rynk, penulis utama The Composting Handbook dan profesor emeritus di SUNY Cobleskill.
Apa yang terjadi di tumpukan kompos?
Makanan berubah menjadi kompos melalui kerja keras mikroorganisme kecil seperti bakteri, jamur, dan protozoa.
“Ketika Anda memiliki tumpukan kompos, Anda menjadi petani mikroba. Anda mengelola mikroba,” kata Rhonda Sherman, pakar pengomposan di North Carolina State University.
“Dan apa yang dibutuhkan mikroba? Mereka membutuhkan hal yang sama seperti kita. Yaitu udara, air, makanan, tempat tinggal.”
Dalam skala kecil, tumpukan kompos harus terdiri dari tiga hal: sisa makanan, air, dan kayu atau daun kering. Ini dapat dilakukan di setiap rumah dengan mudah.
Daun dan ranting sering disebut ‘cokelat’, tinggi karbon. Sisa makanan, ‘hijau’, kaya akan nitrogen. Tumpukan kompos biasanya memiliki warna cokelat dua kali lebih banyak daripada hijau.
Daun dan ranting menciptakan ruang bagi oksigen untuk bergerak di seluruh tumpukan. Oksigen itu membantu mikroba kecil menguraikan limbah makanan melalui proses yang disebut pencernaan aerobik.
Di tempat pembuangan sampah, tumpukan sampah yang dalam mencegah oksigen mencapai makanan yang membusuk. Dan sebaliknya, dipecah oleh mikroba yang dapat bertahan hidup tanpa udara. Pencernaan anaerobik yang dilakukan oleh mikroba itulah yang menghasilkan metana.
Saat mikroba aerobik memecah limbah—”pertama, senyawa manis yang lebih mudah, lalu protein dan lemak, dan akhirnya serat,” kata Rynk. Mikroba aerobic mengeluarkan karbon dioksida, yang juga merupakan gas rumah kaca, tetapi kurang kuat dibandingkan metana.
Selain itu, mikroba juga mengeluarkan panas. Dalam tumpukan besar yang dikelola dengan baik, panas bisa mencapai lebih dari 54 derajat Celsius, cukup untuk membunuh patogen.
Kompos segar yang tersisa setelah beberapa bulan mengalami dekomposisi yang lebih lambat. Tumpukan ini kaya dengan mikroorganisme dan nutrisi seperti nitrogen, fosfor, dan kalium.
Kiat sukses mengompos
Di rumah, Anda harus mengaduk atau mencampur tumpukan secara berkala dan menjaganya tetap lembab. “Kedua langkah tersebut akan mempercepat proses dekomposisi,” ungkap Gibbens.
Pengadukan memungkinkan oksigen mencapai semua sudut dan celah. Sedangkan kelembapan memastikan kelangsungan hidup mikroorganisme.
Faktanya, alasan paling umum tumpukan kompos halaman belakang tidak berhasil adalah karena terlalu kering. Jika ini terjadi di rumah Anda, cukup tambahkan lebih banyak sayuran, yang mengandung kelembapan. Jika tidak cukup, semprotkan air dengan lembut ke atas tumpukan.
Sherman mendesak orang untuk menjaga tempat sampah kompos setinggi sekitar 1 meter sehingga dapat mengumpulkan panas yang cukup. Anda juga perlu menyimpannya di tempat teduh untuk mencegah kekeringan.
“Orang-orang berpikir mereka harus meletakkannya di bawah sinar matahari sehingga akan memanas. Itu mitos! Mikroorganisme yang memanaskan bahan di tempat sampah,” katanya.
Tidak semua sisa makanan direkomendasikan untuk tumpukan kompos. Sisa-sisa buah dan sayuran biasanya aman untuk dibuang di tumpukan. Namun daging atau susu yang tidak habis mudah bau dan menarik hama.
Daging dan susu juga mengandung kadar lemak lebih tinggi, yang membutuhkan waktu lebih lama untuk terurai.
Selain membuat sendiri wadah kompos, kini di pasaran banyak dijual kantong kompos dengan beragam ukuran dan harga.
Bagaimana dengan bau busuk sisa makanan? Anda dapat memasukkan sisa makanan ke dalam freezer sebelum dipindahkan ke tempat pengomposan.
Membekukan sisa makanan akan menekan jeda pada proses dekomposisi dan mencegah pembentukan bau.
Membuat kompos dengan cacing
Pengomposan dengan cacing, atau vermicomposting, menghasilkan penambah tanah yang lebih berharga. Cacing mencerna sisa makanan dan mengeluarkan sisa makanan yang kaya akan nutrisi tanaman.
Para peneliti juga menemukan bahwa mikroorganisme hidup yang ditemukan terutama di kascing dapat membantu melindungi tanaman dari penyakit umum. “Ini juga mengurangi kebutuhan akan herbisida dan pestisida,” tambah Sherman.
Namun meskipun cacing tanah kadang-kadang ditemukan secara alami di bagian bawah tumpukan kompos, mereka tidak boleh ditambahkan ke tempat sampah kompos yang panas.
Baca Juga: Sampah Luar Angkasa Bisa Merusak Satelit dan Membunuh Astronaut
Baca Juga: Mengandung Gas Rumah Kaca, Sampah Harus Dituntaskan Sama-sama
Baca Juga: Lindungi Predator, Cacing Lapis Baja Asal 400 Juta Tahun Makan Sampah
Cacing tanah tidak memiliki paru-paru dan sebaliknya bernapas melalui kulit mereka. Mereka perlu tetap lembab untuk mencegah mengering dan mati. Sementara tempat kompos harus lembab, biasanya tidak cukup lembab untuk cacing tanah untuk bertahan hidup.
Sebaliknya, kata Sherman, cacing harus ditampung di tempat sampah yang lebih kecil tingginya kurang dari 30 cm. Karena mereka tumbuh subur di ruang yang lebih kecil, cacing tanah dapat dengan mudah ditampung di tempat sampah tertutup di bawah wastafel dapur.
Vermicomposting bisa jadi pilihan bagi orang-orang yang memiliki tempat terbatas.
Bagaimana pengomposan membantu lingkungan?
Selain mengurangi emisi TPA, kompos membuat tanah lebih sehat. Ketika dilapisi di atas tanah di kebun atau di pertanian, bahan organik yang ditemukan dalam kompos memperbaiki tanah yang tidak sehat.
Ini juga membantu mengikat partikel tanah bersama-sama dan menahan lebih banyak air. “Tanah yang lebih baik membantu mendukung pertumbuhan tanaman, yang dapat membantu menyerap karbon dari atmosfer,” tambah Gibbens.
Tanah yang lebih kuat dan kaya nutrisi juga mengurangi kebutuhan akan pupuk dan pestisida. Pupuk dan pestisida merupakan polutan dan sering kali diproduksi dengan praktik penambangan yang merusak dan jejak karbon tinggi.
Satu-satunya kekurangan dari pengomposan adalah rasa jijik. Namun jangan khawatir! Sherman menyerukan, “Itu tidak bau, itu tidak menjijikkan. Dan seminggu sekali saya pergi ke tempat sampah kompos halaman belakang saya. Saya membutuhkan waktu tiga menit untuk membuat kompos.”
Sherman terus menggaungkan bahwa mengompos sangat mudah dilakukan, mengurangi beban bumi, dan merawat tanah.
Apakah Anda sudah mulai mengompos?
Source | : | National Geographic |
Penulis | : | Sysilia Tanhati |
Editor | : | Mahandis Yoanata Thamrin |
KOMENTAR