Surabaya dan Jakarta, Kota Mana yang Lebih Baik Tangani Sampah?

By Mahmud Zulfikar, Sabtu, 3 Agustus 2019 | 07:05 WIB
Petugas menggunakan alat berat meratakan sampah di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Pesurungan, Tegal, Jawa Tengah (ANTARA FOTO/OKY LUKMANSYAH)

Nationalgeographic.co.id - "Tempat Pembuangan Akhir (TPA) yang baik itu memiliki konsep control landfill, sampah yang datang harus di tutup mulai jangka 3 sampai 7 hari maksimal, dan tidak bau. Jelas Agus Supriyanto, Kepala Seksi Bina Retail, Direktorat Pengelolaan Sampah, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan kepada Nationalgeographic.co.id.

Lalu seberapa banyak TPA yang tidak mengoarkan bau menyengat? 

Surabaya dan Jakarta akhir-akhir ini menjadi sorotan media tentang cara mereka tangani sampah-sampahnya.

Karena kedua kota ini adalah dua kota metropolitan besar di Pulau Jawa. Pasalnya persoalan sampah menjadi sangat serius karena setiap individu menghasilkan sampah setiap harinya.

Tentu saja jika pemerintah daerah tidak menangani sampah dengan baik dan benar, kita akan tahu apa dampaknya pada lingkungan.

Baca Juga: Ternyata Ini Penyebab Sampah Impor Terus Berdatangan Silih Berganti

Gelontoran dana juga tidak sedikit tentunya. Melansir dari Kompas.com, Jakarta keluarkan dana untuk kelola sampah sebesar Rp 3,7 triliun.

Jumlah dana ini jelas tidak sedikit, apalagi jika dibandingkan dengan Surabaya yang hanya 30 milyar.