NationalGeographic.co.id—Perayaan berlangsung saat matahari terbenam pada 6 September dan 8 September, memulai hari-hari suci Yahudi. Inilah yang perlu Anda ketahui tentang bagaimana hari raya itu dirayakan—dan sejarah tiupan tradisional terompet shofar.
Orang Yahudi menyambut tahun baru setiap September atau Oktober, bukan Januari, menurut kepercayaan kalender Ibrani lunisolar. Rosh Hashanah dimulai pada hari pertama Tishri. Karena kalender Ibrani seminggu lebih pendek dari kalender Gregorian. Menurut tradisi, kalender ini berasal dari penciptaan alam semesta yang alkitabiah. Perayaan ini akan menandai awal tahun 5782 bagi orang-orang Yahudi di seluruh dunia.
Rosh Hashanah, bahasa Ibrani untuk "Kepala Tahun"—adalah tidak kesempatan orang Yahudi untuk mempertimbangkan masa lalu dan meninjau hubungan seseorang dengan Tuhan. Hal ini juga menandai hari pertama dari periode yang dikenal sebagai Sepuluh Hari Kekaguman, atau Hari Pertobatan. Saat itu tindakan seseorang dianggap dapat mengubah penghakiman Tuhan dan rencana Tuhan untuk orang itu. Hari-hari suci ini berpuncak pada Yom Kippur, waktu penebusan dosa yang dianggap sebagai hari paling suci dalam setahun.
Meskipun Perayaan ini telah dirayakan selama ribuan tahun, asal-usul perayaan tersebut tidak jelas. Kitab suci Yahudi menjabarkan bulan dan hari perayaan serupa, tetapi tidak menyebutnya dengan kata Rosh Hashanah. Dalam Alkitab injil Imamat 23:24-25, Tuhan mengatakan kepada Musa bahwa orang Israel harus merayakan hari pertama bulan ketujuh sebagai hari istirahat dan menandainya dengan tiupan tanduk.
Pada titik tertentu, perayaan tiupan tanduk menjadi terkait dengan tahun baru. Referensi paling awal untuk Rosh Hashanah dalam teks rabi berasal dari Mishnah, teks hukum Yahudi yang berasal dari tahun 200 M.
SEPERTI APA PERAYAAN ROSH HASHANAH
Menjelang Rosh Hashanah, shofar— terompet yang terbuat dari tanduk domba jantan atau hewan halal—dibunyikan secara teratur di sinagoga. Liburan itu dirayakan dengan lebih banyak ledakan shofar, biasanya seratus kali ledakan selama kebaktian di kedua hari itu. Banyak orang Yahudi mengartikan suara itu sebagai panggilan untuk bertobat dari dosa dan mencari pengampunan dari Tuhan.
Baca Juga: 100 Tahun Lalu, Enstein Disambut Sebagai Pahlawan oleh Yahudi Amerika
Bekerja merupakan aktivitas dilarang saat perayaan Rosh Hashanah. Banyak orang Yahudi menghabiskan perayaan dengan menghadiri kebaktian khusus di sinagog, kemudian merayakannya dengan makanan yang meriah.
Rosh Hashanah memiliki makanan simbolisnya: challah bulat, apel, dan madu. Melambangkan Tuhan, siklus tahun, dan rezeki yang terbentang di depan. Roti challah berbentuk bulat, biasanya bertaburkan kismis, roti tersebut dicelupkan ke dalam madu dan dimakan dalam makanan perayaan. Begitu juga dengan apel, yang melambangkan harapan untuk tahun depan yang manis. Tradisi makan apel untuk Rosh Hashanah diduga berasal dengan Yahudi Ashkenazi di Eropa yang menggunakan buah jatuh dalam makanan tahun baru mereka.
Jadi bagaimana awal tahun 5782 akan dirayakan? Di banyak tempat di seluruh dunia, kehadiran sinagoga masih tidak mungkin karena pandemi—atau akan memerlukan masker atau bukti vaksinasi. Akan tetapi, apakah mereka menggunakan aplikasi Zoom atau berkumpul secara langsung dengan keluarga dan teman, orang-orang Yahudi di seluruh dunia pasti akan makan enak dan menghabiskan waktu mereka sepanjang tahun baru mereka.
Baca Juga: Temuan Jamban Kuno Abad ke-13 Ungkap Orang Yahudi Patuh Tak Makan Babi
Sudut Pandang Baru Peluang Bumi, Pameran Foto dan Infografis National Geographic Indonesia di JILF 2024
Source | : | national geographic |
Penulis | : | Agnes Angelros Nevio |
Editor | : | Mahandis Yoanata Thamrin |
KOMENTAR