Ilmuwan dari University of Dundee menciptakan rekonstruksi wajah manusia zaman perunggu yang dinamakan Thankerton Man.
Kerangka pemuda itu ditemukan di sebuah cist, peti kotak yang terbuat dari batu di Boatbridge Quarry di Thankerton pada tahun 1970. Menurut hasil penelitian menggunakan radiokarbon, kerangka pemuda itu berusia sekitar 18 hingga 25 tahun, yang hidup di tahun 2460 hingga 2140 SM, atau sekitar 4000 tahun lalu.
Dengan penelitian yang dipimpin oleh seorang ahli di Pusat Anatomi dan Identifikasi Manusia (CAHID) di University of Dundee, tim peneliti melakukan analisis menggunakan data kerangka dan sejarah untuk membuat rekonstruksi wajah Thankerton Man tersebut. menurut Caroline Eroline, seorang dosen forensik dan medis di CAHID, kerangka Thankerton Man yang ditemukan dalam kondisi baik dan utuh sehingga memudahkan tim untuk mereka rupa wajah sang pemuda.
Tak hanya itu, setelah selesai membuat bentuk dasar dari wajah sang Thankerton Man, tim ilmuwan akan mengecek data historis sehingga terungkap bahwa di zaman itu pemuda Thankerton telah memiliki kemampuan untuk bercukur.
Penulis | : | |
Editor | : | Aris |
KOMENTAR