Nationalgeographic.co.id — Ada banyak planet di alam semesta ini. Bahkan jumlahnya triliunan. Namun kenapa tidak ada yang menemukan kehidupan di luar planet Bumi?
Apakah kehidupan manusia, hewan, dan tumbuhan memang hanya ada di Bumi? Apakah sama sekali tidak ada kehidupan di planet lain?
Josh Calcino dan Jake Clark, dua astronom dari University of Southern Queensland, pernah menulis pemaparan di The Conversation bahwa para astronom seperti mereka sedang berburu planet "mirip Bumi", tetapi planet seperti itu tidak mudah ditemukan. "Dan kondisi yang dibutuhkan agar kehidupan ada harus tepat," tambah mereka.
"Kemungkinan besar jika planet seperti itu ada, itu akan berada di luar tata surya kita, dan sangat sulit untuk mempelajari planet yang begitu jauh," tulis mereka.
Kemungkinan bahwa ada kehidupan di planet lain sangatlah terbuka lebar, mengingat alam semesta kita begitu besar dan luas.
Bumi, sebagai contoh berada di dalam tata surya kita, bersama dengan planet-planet lain seperti Mars, Merkurius, dan Jupiter. Semua planet dalam tata surya kita ini mengorbit bintang yang kita sebut Matahari.
"Tapi tata surya kita hanyalah salah satu dari banyak galaksi Bima Sakti yang besar. Dan Bima Sakti hanyalah salah satu dari banyak galaksi di alam semesta," jelas mereka.
Selain itu, kita tidak memiliki cara untuk mengetahui secara pasti seberapa besar alam semesta. Yang jelas, besarnya alam semesta tentu melampaui apa yang dapat kita lihat secara langsung.
"Jadi, meskipun mungkin ada kehidupan di planet lain, bisa juga di tata surya lain di bagian lain dari galaksi Bima Sakti. Atau di galaksi lain yang jauh, jauh sekali," kata mereka.
"Kami belum memiliki teknologi untuk mempelajari planet yang begitu jauh. Tapi kami masih mencoba mengumpulkan petunjuk apa yang bisa kami gunakan dengan teknologi yang kami punya."
Baca Juga: Proyek Galileo: Pencarian Teknologi Alien di Tata Surya Kita
Baca Juga: Planet yang Mengorbit Bintang Katai M Tak Dapat Dihuni, Ini Alasannya
Source | : | The Conversation |
Penulis | : | Utomo Priyambodo |
Editor | : | Warsono |
KOMENTAR