Ada yang khas dari Pulau Buru. Bukan, ini bukan soal tahanan politik yang mendiami pulau tersebut selama belasan tahun lamanya.
Ini soal kayu putih yang memang menjadi pesona dari pulau yang masuk di wilayah Maluku tersebut. Minyak kayu putih dipercaya punya banyak manfaat untuk kesehatan.
Dan untuk Pulau Buru sendiri—yang merupakan penghasil kayu putih terbaik di Indonesia—ia adalah potensi pariwisata.
Kualitas kayu putih yang dinilai lebih baik di Pulau Buru juga menjadikan banyaknya wisatawan yang berkunjung ke sana untuk mencari atau berburu kayu putih.
Meski begitu, tidak semua wilayah di Pulau Buru menghasilkan minyak kayu putih.
Salah satu pusat minyak kayu putih adalah Kota Namlea yang juga adalah ibukota Kabupate Buru.
Di kota ini terdapat beberapa ketel yang digunakan untuk memasak kayu putih menjadi minyak kayu putih. Dan para wisatawan bisa melihat secara langsung proses tersebut.
Nah, bagi kalian yang ingin mendapatkan minyak kayu putih langsung dari tempatnya, bisa dengan mengecek jadwal kapal Pelni rute Baubau-Namlea Januari 2023. Klik tautan di sini.
Penulis | : | Suar.id |
Editor | : | Mahandis Yoanata Thamrin |
KOMENTAR