Era Helenistik, Warisan Aleksander Agung yang Berharga di Dunia Kuno

By Sysilia Tanhati, Sabtu, 4 Februari 2023 | 15:00 WIB
Sepeninggal Aleksander Agung, para pengikutnya saling berebut wilayah. Mereka mendirikan kerajaan dan menciptakan dunia Helenistik warisan sang penakluk Makedonia. (Fontebasso, Francesco)

 

Nationalgeographic.co.id - Pada tahun 323 Sebelum Masehi, Aleksander Agung meninggal di Babel. Penakluk muda itu tidak menunjuk pewaris kerajaan besarnya. Sebaliknya, sahabat dan jenderal terdekatnya membagi wilayah di antara mereka sendiri.

Di tengah perang, persaingan dan kekacauan, para penerus Aleksander Agung meninggalkan jejak di dunia Helenistik peninggalan raja muda itu. Seperti apa era Helenistik peninggalan Aleksander Agung itu?

Kekaisaran Seleukia, sang Raksasa yang rapuh

Seperti Ptolemaios, Seleukos menginginkan bagiannya dari kerajaan besar Aleksander Agung. Dari basis kekuatannya di Mesopotamia, Seleukos dengan cepat menuju ke timur, merebut sebagian besar tanah.

Ia mendirikan sebuah dinasti bertahan selama lebih dari dua abad, dari tahun 312 hingga 63 Sebelum Masehi.

Pada puncaknya, Kekaisaran Seleukia membentang dari Asia Kecil dan pantai Mediterania timur hingga ke Himalaya.

Posisi strategis yang menguntungkan ini memungkinkan Seleukos mengendalikan rute perdagangan penting yang menghubungkan Asia dengan Mediterania.

Mengikuti contoh Aleksander Agung, Seleukos mendirikan beberapa kota, yang dengan cepat menjadi pusat budaya Helenistik. Yang paling penting adalah Seleukia, dinamai menurut pendirinya dan penguasa pertama dinasti Seleukia, Seleukos I Nikator.

Pada puncaknya, selama abad kedua Sebelum Masehi, kota dan sekitarnya mendukung lebih dari setengah juta orang.

“Pusat kota besar lainnya adalah Antiokhia,” tulis Vedran Bileta di laman The Collector. Terletak di pantai timur Laut Mediterania, kota ini dengan cepat menjadi pusat perdagangan yang ramai dan ibu kota barat kekaisaran.

Meskipun Seleukos menguasai sebagian besar bekas kekaisaran Aleksander, mereka harus terus-menerus berurusan dengan masalah internal.

Seleukos terutama harus berurusan dengan kerajaan Helenistik yang menyusahkan di Barat, itu adalah Mesir yang dikendalikan oleh Ptolemaios.

Kerajaan ini dilemahkan oleh perang yang sering dan mahal dengan Ptolemaios. Selain itu, mereka juga tidak dapat menahan pemberontakan internal yang berkembang di bagian timur kekaisaran mereka yang luas.

“Semakin melemah, pasukan Seleukia tidak dapat mencegah munculnya Parthia pada pertengahan abad ketiga Sebelum Masehi,” kata Bileta.

Ekspansi Parthia tidak dapat dihentikan sehingga Seleukia kehilangan sebagian besar wilayah mereka dalam beberapa dekade berikutnya.

Kekaisaran Seleukia direduksi menjadi negara bagian di Suriah hingga ditaklukkan oleh jenderal Romawi Pompeius Agung pada 63 Sebelum Masehi.

Kerajaan Ptolemaik, kerajaan Helenistik di Mesir Kuno

Setelah kematian mendadak Aleksander Agung, jenderalnya Perdiccas mengatur agar jenazahnya dipindahkan ke Makedonia. Namun jenderal Aleksander lainnya, Ptolemaios, menyerbu karavan dan mencuri jenazahnya.

Jenazah Aleksander Agung dibawa ke Mesir. Ptolemaios membangun sebuah makam besar di Alexandria-ad-Aegyptum. Ia pun menggunakan jenazah Aleksander untuk melegitimasi dinastinya sendiri.

Aleksandria menjadi ibu kota Kerajaan Ptolemaik, dengan Ptolemaios I Soter menjadi penguasa pertama dinasti itu. Berkuasa selama hampir tiga abad, Dinasti Ptolemaik adalah dinasti terpanjang dan terakhir dalam sejarah Mesir kuno.

Diawali oleh Ptolemaios tahun 305 Sebelum Masehi, dinasti ini berakhir bersamaan dengan kematian Cleopatra pada tahun 30 Sebelum Masehi.

Seperti raja Helenistik lainnya, Ptolemaios dan penerusnya adalah orang Yunani. Namun, untuk melegitimasi kekuasaan dan mendapatkan pengakuan dari penduduk asli Mesir, Ptolemaios mengambil gelar Firaun.

“Para penguasa dinasti itu menggambarkan diri mereka di monumen dengan gaya dan pakaian tradisional,” ungkap Bileta.

Para Firaun Ptolemaik turut berpartisipasi dalam kehidupan keagamaan di Mesir kuno. Kuil-kuil baru dibangun, yang lebih tua dipugar, dan perlindungan kerajaan dicurahkan untuk imamat.

Meski demikian, dinasti mempertahankan karakter dan tradisi Helenistiknya. Selain Cleopatra, penguasa Ptolemaik tidak menggunakan bahasa Mesir. Birokrasi kerajaan dikelola oleh orang Yunani.

Penduduk asli Mesir tetap bertanggung jawab atas institusi lokal dan keagamaan. Mereka secara bertahap memasuki jajaran birokrasi kerajaan asalkan mengikuti budaya Helenistik.

Mesir Ptolemaik adalah kerajaan penerus Aleksander yang paling kaya dan paling kuat. Kerajaan ini juga menjadi contoh terbaik di dunia Helenistik.

Pada pertengahan abad ketiga Sebelum Masehi, Aleksandria menjadi salah satu kota kuno terkemuka. Kota ini menjadi pusat perdagangan dan pusat kekuatan intelektual.

Namun, perjuangan internal dan serangkaian perang asing melemahkan kerajaan, terutama konflik dengan Seleukia. Hal ini mengakibatkan ketergantungan dinasti pada kekuatan Romawi yang baru muncul.

Di bawah Cleopatra, yang berusaha mengembalikan kejayaan lama, Mesir Ptolemaik terjerat dalam perang saudara Romawi. Upaya Cleopatra berakhir dengan kejatuhan dinasti dan aneksasi Romawi atas kerajaan Helenistik.

Kerajaan Antigonidai

Di antara tiga dinasti Helenistik, Antigonidai adalah orang-orang yang memerintah kerajaan yang didominasi Yunani, dengan pusatnya di Makedonia—tanah air Aleksander Agung.

Kerajaan ini merupakan dinasti yang didirikan dua kali. Pendiri pertama kerajaan Helenistik ini, Antigonus I Monophthalmos (“Si Bermata Satu”), awalnya memerintah Asia Kecil.

Namun, upayanya untuk menguasai seluruh kekaisaran berakhir dengan kematiannya di Pertempuran Ipsus tahun 301 Sebelum Masehi. Dinasti Antigonidai selamat tetapi pindah ke barat ke Makedonia dan daratan Yunani.

Berbeda dengan dua kerajaan Helenistik lainnya, Antigonidai tidak harus berimprovisasi dengan mencoba memasukkan orang dan budaya asing.

Subjek mereka sebagian besar adalah orang Yunani, Thracia, Illyria, dan orang-orang dari suku utara lainnya. Meski populasi cukup homogen, mereka masih menemui sejumlah masalah.

Perang mengosongkan wilayah. Banyak tentara serta keluarga mereka pergi ke timur ke koloni militer baru yang didirikan oleh Aleksander dan penguasa Helenistik saingan lainnya. Selain itu, perbatasan mereka terus-menerus terancam oleh suku-suku utara.

Baca Juga: Sang Legenda dari Dunia Kuno, Ini Daftar Pencapaian Aleksander Agung

Baca Juga: Mengapa Penemuan Makam Cleopatra Bakal Mengubah Narasi Sejarah Kuno?

Baca Juga: Siapa yang Bertanggung Jawab Atas Hilangnya Perpustakaan Alexandria?

Negara-kota Yunani di selatan juga menghadirkan masalah, membenci kontrol Antigonidai. Permusuhan ini dimanfaatkan oleh Ptolemaios, yang membantu kota-kota dalam pemberontakan mereka.

Pada abad kedua Sebelum Masehi, Antigonidai berhasil menaklukkan semua kota Yunani. “Mereka menggunakan permusuhan timbal balik antara negara-kota demi keuntungan kerajaan,” kata Bileta.

Namun, pembentukan liga Helenistik tidak cukup untuk melawan kekuatan barat yang berkembang, yang pada akhirnya akan menyebabkan kehancuran bagi semua kerajaan Helenistik—Republik Romawi.

Kekalahan di Cynoscephalae pada tahun 197 SM adalah pukulan pertama, membatasi Antigonidai ke Makedonia. Akhirnya, kemenangan Romawi di Pydna pada tahun 168 SM menandai berakhirnya Dinasti Antigonidai.

Ptolemeus mendapatkan Mesir, Seleukos Mesopotamia dan seluruh Timur. Antigonus menguasai sebagian besar Asia Kecil. Tidak mengherankan, para raja baru yang ambisius tidak menunggu lama untuk memulai perang.

Tiga dekade pun dilalui dengan kekacauan dan persaingan. Aliansi dibuat hanya untuk dihancurkan kemudian.

Pada akhirnya, tiga kerajaan Hellenistik utama tetap ada, dipimpin oleh dinasti-dinasti yang akan terus mengobarkan perang di antara mereka sendiri.

Selain itu, mereka memperdagangkan dan bertukar orang dan gagasan, meninggalkan jejak Aleksander Agung di dunia Helenistik.