Nationalgeographic.co.id - Militer sangat mengetahui bagaimana menggembleng pria dan wanita untuk siap turun berperang. Mereka pun tahu bahwa prajurit tidak bisa turun ke medan perang jika memiliki berat badan berlebih.
Seseorang kemudian mencatat dan menyadari bahwa ukuran dan pola yang dilakukan oleh pihak militer bisa diberlakukan bagi siapa saja. Pemahaman inilah yang kemudian melahirkan apa yang dikenal dengan sebutan diet militer.
Diet militer merupakan pola diet yang diklaim bisa menurunkan berat badan dengan cepat hingga 4,5 kilogram hanya dalam tiga hari. Kedengarannya hebat, bukan? Tapi, apakah pola diet ini baik bagi kita? Lalu apa yang harus dilakukan untuk mencapai penurunan berat badan tersebut?
Baca Juga : Kasus Keracunan Makanan Akan Meningkat Akibat Perubahan Iklim
Jika Anda penasaran mengikuti pola diet ini, situs diet militer berbagi contoh pola makan dalam sehari.
Sarapan
Makan siang
Makan malam
Situs diet militer mengklaim, kombinasi makanan tersebut didesain untuk membakar lemak, memacu metabolisme, dan mampu membantu menurunkan berat badan.
Diet militer adalah salah satu diet terbaik untuk menurunkan berat badan secara cepat, tanpa suplemen atau pil. Diet ini mengombinasikan asupan kalori rendah, dengan menyertakan makanan-makanan yang secara kimiawi didesain untuk bisa bekerja efektif dalam menurunkan berat badan.
Karena dilakukan dengan pola tiga hari dan empat hari istirahat, diet militer tidak akan menurunkan metabolisme tubuh seperti diet lainnya.
Makanan-makanan pada diet militer menyediakan energi dan mengontrol perubahan gula, sehingga tubuh bisa tetap membakar lemak pada tiga hari tersebut. Lalu, seberapa sehat diet militer?
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | National Geographic Indonesia |
Editor | : | Gregorius Bhisma Adinaya |
KOMENTAR