Nationalgeographic.co.id – Gambar satelit terbaru yang diambil NASA menunjukkan hasil mengejutkan dari kondisi di Arktika. Dua ‘topi es’ di Nunavut, Kanada, sudah mencair.
Dilansir dari IFL Science, lapisan es St Patrick Bay telah mengalami penyusutan selama beberapa dekade, tapi kini benar-benar tidak terlihat lagi pada foto yang diambil Advanced Spaceborne Thermal Emission and Reflection Radiometer (ASTER), pada 14 Juli 2020.
Baca Juga: Riwayat Geologi Di Balik Kemolekan Danau Poso Sebagai Warisan Tektonik
Berada di Dataran Tinggi Hazen di Pulau Ellesmere, lapisan es St Patrick Bay telah menjadi subjek pada studi yang dipublikasikan di jurnal The Cryosphere, 2017 lalu. Studi tersebut menegaskan penyusutan jumlah es di sana.
Kala itu, peneliti membandingkan foto udara dari lapisan es yang diambil selama 60 tahun. Hasilnya menunjukkan bagaimana es menutupi area seluas 7,48 kilometer persegi dan 2,93 kilometer persegi pada 1959. Namun, pada 2015, masing-masing lapisan es mencair dan hanya tinggal 5% dari ukuran awal.
Mark Serreze, direktur National Snow dan Ice Data Center (NSIDC) yang menjadi pemimpin studi tersebut, memprediksi bahwa lapisan es bisa benar-benar menghilang dalam waktu lima tahun.
Dan kini, gambar satelit terbaru menegaskan kembali prediksi mengerikan tersebut. Sama sekali tidak terlihat es St Patrick Bay di sana.
“Kita tahu bahwa ketika perubahan iklim terjadi, efeknya akan sangat terasa di Kutub Utara,” kata Serreze.
“Ketika saya pertama kali melihat lapisan es tersebut, mereka seperti fitur permanen di sana. Melihatnya menghilang dalam waktu kurang dari 40 tahun sangat mengejutkan saya,” imbuhnya.
Baca Juga: 9 Alasan Mengapa Perubahan Iklim Memicu Kebakaran di Berbagai Negara
Mencairnya lapisan es St Patrick Bay disebabkan oleh kenaikan suhu global yang dipicu oleh perubahan iklim akibat aktivitas manusia. Sebelumnya diketahui bahwa es di Arktika meleleh dua kali lebih cepat dibanding wilayah lainnya.
Antara 2000 hingga 2015, suhu rata-rata di Pulau Ellesmere meningkat 1°C. Para ilmuwan kini khawatir lapisan es Murray dan Simmons, yang juga terletak di Dataran Tinggi Hazen, akan mengalami hal serupa.
Kedua lapisan es ini berada di area yang lebih tinggi dari St Patrick Bay, sehingga meleleh dengan lebih lambat. Namun, jika suhu di Kutub Utara terus meningkat, maka kemungkinan mereka akan menghilang juga.
Source | : | IFL Science |
Penulis | : | Gita Laras Widyaningrum |
Editor | : | Gita Laras Widyaningrum |
KOMENTAR