Sinagoga Abad Pertengahan Ditemukan di Dekat Danau Galilea
Penguburan tertelungkup telah ditemukan di Inggris pada perkuburan Romawi akhir atau Saxon awal. Namun peneliti mengatakan, kerangka dari Stanwick sangat unik.
“Kami tidak bisa menemukan apa pun yang mirip dengan kasus ini dalam catatan arkeologi. Yang paling dekat adalah kasus dua kerangka dari periode yang sama namun berasal dari daerah Inggris berbeda, yang ditemukan dengan kuku-kuku di dalam mulut,” kata Simon Mays dari Historic England.
Ada beberapa dugaan tentang bagaimana individu tersebut kehilangan lidah. Bukti infeksi pada tulang rahang mendukung teori bahwa lidah individu itu telah diamputasi saat hidup.
“Mulut penuh dengan bakteri, jadi ketika lidah dipotong, infeksi kemungkinan besar akan tumbuh,” kata Mays.
Baca juga:
Kaki Mumi Misterius Ternyata Milik Ratu Nefertari
Lucy Sang Leluhur Manusia Ternyata Mahir Memanjat Pohon
Tanda-tanda adanya infeksi aktif pada tulang mengindikasikan bahwa lidah individu tersebut telah dipotong beberapa bulan atau minggu sebelum kematian.
“Dia kemungkinan tewas karena infeksi yang diakibatkan oleh amputasi lidah,” kata Mays.
Alasan pasti mengapa lidah individu itu dipotong masih menjadi misteri. Mungkin itu adalah hukuman, seperti halnya hukum lawas di Jerman yang menjatuhkan amputasi lidah bagi orang-orang yang membuat tuduhan palsu terhadap orang lain. Namun belum diketahui, apakah orang-orang Romawi juga mempraktekkan hukuman tersebut.
Kemungkinan lainnya, lelaki tersebut menggigit lidahnya sendiri. “Ini merupakan perilaku yang biasa ditemukan pada orang-orang yang menderita gangguan mental parah,” ujar Mays.
Penulis | : | |
Editor | : | Julie Erikania |
KOMENTAR