Baca Juga: 6.000 Penguin Terkecil di Dunia Musnah oleh Kedatangan Tasmanian Devil
"Selandia Baru (telah) menjadi tempat yang bagus untuk menjadi penguin," kata Ksepka.
"Ada tempat mencari makan yang baik di lepas pantai untuk burung laut, dan tidak ada mamalia darat selain kelelawar di Selandia Baru sebelum manusia tiba, yang menjadikan area bersarang lebih aman."
Penguin raksasa seperti K. fordcyei menghilang sekitar 27 juta tahun yang lalu, menurut Australian Geographic.
Apa yang menyebabkan kepunahan mereka masih merupakan "pertanyaan yang belum terselesaikan", tetapi kemungkinan besar burung-burung besar itu akhirnya kalah bersaing dengan mamalia laut dengan ukuran yang sama, kata Kspeka.
K. fordcyei mungkin merupakan penguin terbesar yang diketahui sejauh ini, tetapi mungkin saja burung yang lebih besar berkeliaran di Selandia Baru.
"Ukuran K. fordcyei tidak berarti tidak ada spesies yang lebih besar yang belum ditemukan," kata Ksepka.
Source | : | Live Science,Journal of Paleontology |
Penulis | : | Ricky Jenihansen |
Editor | : | Mahandis Yoanata Thamrin |
KOMENTAR