Untuk mendapatkan rasa teh yang nikmat, Anda harus tahu bagaimana cara tepat untuk menyeduhnya.
"Ada beberapa hal yang harus diperhatikan, misalnya suhu air penyeduhan dan juga lamanya menyeduh teh," kata Ratna Somantri, Pemerhati Teh, saat peluncuran teh kemasan di Jakarta beberapa waktu lalu.
Menurutnya, lama waktu menyeduh teh yang paling tepat adalah sekitar 3-5 menit. Saat proses menyeduh, teh akan mengeluarkan warna kecoklatan tapi tidak terlalu pekat. Selain itu, daun teh yang diseduh dalam jangka waktu tersebut memiliki kandungan manfaat yang optimal. Hal ini disebabkan karena tidak banyak zat dalam daun teh yang rusak karena suhu air panas.
"Selain itu tehnya jadi terlalu kental dan pahit kalau daun tehnya terus direndam dalam air. Daun teh tidak boleh direndam tapi harus diangkat setelah 3 menit," tambahnya.
Daun teh yang terlalu lama direndam dalam air akan membuat kandungan nutrisi dan khasiat jadi berbeda. "Teh yang sama kalau lama penyeduhannya beda maka khasiatnya akan beda pula. Misalnya teh biasa yang diseduh dalam waktu 3-5 menit, punya khasiat untuk menenangkan dan menjaga kecantikan, tapi kalau diseduh lama sampai hitam dan kental maka khasiatnya untuk menyembuhkan sakit perut. Jadi waktu penyeduhan berpengaruh pada khasiatnya," ujarnya.
Penulis | : | |
Editor | : | Kontributor Singapura, Ericssen |
KOMENTAR