Bagi para perempuan, apakah Anda pernah diminta untuk memperlambat kecepatan bicara Anda oleh teman pria atau suami Anda? Atau Anda pernah merasa begitu banyak bicara, sedangkan teman pria Anda tidak mengeluarkan satu kata pun? Penelitian menemukan bahwa perempuan tiga kali lebih banyak bicara dibanding pria, yaitu sebanyak 20.000 kata per hari. Ada beberapa alasan mengapa perempuan lebih banyak bicara daripada pria
Perempuan memiliki protein berbicara yang lebih di dalam otak
Mungkin baru kali ini kita mendengar bahwa ada faktor biologis yang memengaruhi bicara wanita dan pria. FOXP2, ini adalah nama protein yang ada di dalam otak kita. FOXP2 memiliki tanggung jawab untuk mengetahui seberapa banyak seseorang berbicara. Sebuah penelitian yang dilakukan University of Maryland School of Medicine menemukan bahwa perempuan memiliki FOXP2 lebih banyak dibanding pria.
Perempuan cenderung lebih sering mengamati
Perempuan adalah pengamat yang tajam atau jeli. Perempuan tertarik untuk melihat sesuatu secara detail, sehingga perempuan memiliki lebih banyak bahan untuk dibicarakan.
Perempuan merasa berbicara dapat menyelesaikan masalah
Berbeda dengan kebanyakan pria yang akan berdiam diri ketika memiliki masalah, perempuan justru ingin bercerita atau berbicara ketika mereka sedang kebingungan, mengalami masalah, atau berada dalam keadaan stress. Perempuan merasa dengan berdiskusi, maka masalah yang mereka hadapi akan terselesaikan.
Berbicara adalah model standar komunikasi perempuan
Perempuan akan berbicara mengenai apa yang mereka suka dan apa yang mereka tidak suka. Pria justru lebih menunjukkan apa yang mereka rasakan dengan bahasa tubuh, namun tidak untuk perempuan. Perempuan mengekspresikan diri dengan berbicara, dan ketika mereka sedang tidak banyak bicara, ini malah menunjukkan ada yang tidak beres.
Sekarang kita sudah tahu mengapa perempuan lebih banyak bicara daripada pria. Setujukah Anda dengan alasan-alasan di atas?
Penulis | : | |
Editor | : | Ajeng |
KOMENTAR