Arahkan pandangan dan fokuskan pada satu objek yang jauh, jaga mata dan wajah agar tetap rileks. Setelah fokus pada objek yang jauh, tarik napas dalam-dalam dan geser pandangan Anda pada objek yang jaraknya lebih dekat. Lalu, pindahkan pandangan ke jarak jauh yang bervariasi, jangan lupa untuk istirahat sejenak.
Baca Juga : Proyek Fotografi 'Humanae': Memotret 4.000 Warna Kulit Manusia
5. Pijat wajah
Pijat dahi dan daerah sepanjang kedua alis serta daerah bawah mata dengan ujung jari-jari. Gerakan pijat ini dapat membantu meringankan tekanan pada otot mata dan wajah.
6. Melirik
Pertama tutup mata Anda, setelah itu gerakan mata ke atas sejauh yang anda bisa, tahan sebentar lalu gerakan ke bawah. Setelah melakukan gerakan ini beberapa kali, buka mata sejenak dan tutup kembali. Sekarang lakukan gerakan yang sama dengan arah ke kanan dan kiri untuk bebeberapa kali.
Mengintip Inisiatif 'Blue Carbon' Terbesar di Dunia dari Negara Termiskin di Asia
Source | : | Hello Sehat |
Penulis | : | Nathania Kinanti |
Editor | : | Gita Laras Widyaningrum |
KOMENTAR