Nationalgeographic.co.id—Peninggalan sejarah Kekaisaran Aztec sangat beragam. Salah satunya kalender Aztec, artefak paling menarik di dunia kuno. Kalender ini juga bisa menghitung berakhirnya dunia atau kiamat menurut suku Aztec.
Lebih dari sekedar alat untuk menandai berlalunya hari, kalender ini menjadi sebuah catatan langka tentang pemahaman mendalam sejarah Aztec tentang kosmos dan tempat mereka di dalamnya.
Desain kalender yang rumit dan gambaran simbolis mencerminkan keyakinan kosmologis suku Aztec dan pemahaman rumit mereka tentang alam.
Akar Kalender Aztec dapat ditelusuri kembali ke peradaban Mesoamerika sebelumnya, terutama Olmec dan Maya, yang telah mengembangkan sistem ketepatan waktu yang canggih jauh sebelum munculnya Kekaisaran Aztec.
Kalender awal ini menggabungkan siklus bulan dan matahari dengan cara yang kompleks, menjadi dasar bagi pengembangan Kalender Aztec.
Kalender Aztec diadopsi dan disempurnakan oleh suku Aztec dari sistem Mesoamerika awal setelah mereka menetap di Lembah Meksiko pada abad ke-14.
Suku Aztec atau Mexica merupakan pendatang yang relatif terlambat di wilayah tersebut. Mereka menyerap banyak pengetahuan budaya dan ilmiah dari peradaban yang mendahului mereka.
Representasi paling terkenal dari Kalender Aztec adalah Batu Matahari, sebuah piringan berukir besar yang ditemukan di alun-alun utama Mexico City, Zócalo pada tahun 1790.
Patung monumental ini sering disalahartikan sebagai "Kalender Aztec", sebenarnya adalah altar pengorbanan. Namun, kalender ini berisi representasi sistem kosmologi dan kalender Aztec yang terperinci dan kompleks, menjadikannya artefak kunci untuk memahami Kalender Aztec.
Kecanggihan Desain Kalender Aztec
Kalender Aztec sering disebut sebagai Kalender Mesoamerika. Bukan sistem tunggal, melainkan kombinasi dua kalender berbeda namun saling terkait yaitu Tonalpohualli atau kalender suci dan Xiuhpohualli atau kalender matahari.
Penulis | : | Hanny Nur Fadhilah |
Editor | : | Mahandis Yoanata Thamrin |
KOMENTAR