Nationalgeographic.co.id—Will Smith melakukan penjelajahan di alam liar dalam serial "Welcome to Earth". Sejak 8 Desember 2021, serial baru garapan National Geographic ini telah tayang di Disney Plus.
Serial ini menampilkan Will Smith, aktor peraih nominasi Academy Award alias Piala Oscar, dalam peran terbarunya sebagai seorang penjelajah. Dalam serial ini, Smith bekerja sama dengan berbagai ilmuwan dan penjelajah yang melakukan petualangan luar biasa yang menegangkan menjelajahi dunia.
Serial terbatas ini terdiri atas enam episode. Dalam serial ini, para ilmuwan dan penjelajah melakukan pekerjaan yang luar biasa dengan menyoroti keindahan alam planet Bumi yang menakjubkan.
"Ini seperti tidak pernah benar-benar saya alami sebelumnya, dan saya sudah cukup banyak mengalaminya di seluruh dunia," ujar Albert Lin, salah satu ilmuwan dan penjelajah National Geographic yang membintangi serial ini bersama Smith, seperti dilansir Space.com.
Anda dapat menonton trailer serial "Welcome to Earth" di sini. Cuplikan klip eksklusif dari serial National Geographic dan Disney Plus ini memperlihatkan bahwa Will Smith telah menjelajahi banyak tempat di Bumi yang indah dan menakjubkan.
Serial ini nyatanya memang berbagai menunjukkan berbagai sudut planet yang terpencil, bahkan berbahaya. Mulai "dari gunung berapi yang menderu dalam keheningan hingga gurun yang bergerak di luar persepsi kita hingga kawanan hewan dengan pikiran mereka sendiri," menurut Disney Plus.
Source | : | National Geographic,Space.com |
Penulis | : | Utomo Priyambodo |
Editor | : | Mahandis Yoanata Thamrin |
KOMENTAR