(Baca juga: Sering Sembelit? Waspada Penyakit Ginjal)
5. Konsumsi garam berlebih
Kadar garam yang tinggi di dalam tubuh juga dapat menyebabkan kerusakan ginjal. Pasalnya, hal tersebut dapat memberikan beban berlebih pada organ dan meningkatkan tekanan darah.
6. Kurang tidur
Kurang tidur kronis merupakan salah satu faktor yang dapat menyebabkan kerusakan ginjal. Tubuh kita butuh tidur yang cukup di malam hari untuk mengistirahatkan dan mengembalikan fungsi normal ginjal.
7. Kurang vitamin dan mineral
Kinerja ginjal sebagian besar bergantung pada makanan yang Anda konsumsi. Jika tubuh Anda kekurangan vitamin dan mineral seperti magnesium dan vitamin B6, maka tubuh Anda tidak akan berfungsi dengan baik.
8. Konsumsi kafein berlebih
Kafein dapat menyebabkan tekanan lebih pada ginjal dan meningkatkan tekanan darah. Konsumsi kafein secara berlebihan dapat menyebabkan kerusakan ginjal setelah beberapa waktu.
(Baca juga: Cara Mudah Membedakan Sakit Punggung dan Sakit Ginjal)
9. Penyalahgunaan obat pereda nyeri
Beberapa obat yang digunakan untuk meredakan rasa sakit dan nyeri mengandung berbagai senyawa kimia berbahaya yang dapat menyebabkan penyakit komplikasi. Salah satu efek sampingnya yaitu kerusakan parah pada ginjal dan hati.
10. Konsumsi protein hewani berlebih
Meningkatnya penggunaan protein hewani seperti daging merah dapat meningkatkan beban metabolik pada ginjal. Makanya dianjurkan untuk menghindari asupan daging merah.
Penulis | : | |
Editor | : | Julie Erikania |
KOMENTAR